Resmi, Real Madrid Berpisah dengan Karim Benzema

Selebrasi Karim Benzema usai bobol gawang Barcelona
Sumber :
  • Twitter: Real Madrid

VIVA Bola –  Real Madrid resmi mengumumkan berpisah dengan sang kapten Karim Benzema. Hal itu usai kedua belah pihak tidak mencapai kesepakatan mengenai perpanjangan kontrak pemain yang berakhir pada Juni 2023.

Madrid mengumumkan kepergian sang kapten yang telah mendedikasikan kariernya selama 14 tahun berseragam El Real.

"Real Madrid C.F dan kapten kami Karim Benzema telah bersepakat untuk mengakhiri kerja sama yang menakjubkan dan tak terlupakan sebagai pemain di klub kami," tulis laman resmi klub Madrid dikutip Minggu, 4 Juni 2023.

Kawal Laga Timnas Indonesia vs Jepang, 2.500 Aparat Gabungan Diterjunkan ke GBK
Kritik Tajam Terus Berdatangan, Kylian Mbappe Harus Cepat Beradaptasi dengan Real Madrid


Selama berkarir bersama Los Blancos sejak didatangkan dari Lyon pada 2009, Benzema telah mempersembahkan total 24 gelar dan menjadi pemain yang paling banyak memberikan trofi untuk klub.

Sebanyak 24 gelar yang dipersembahkan Benzema di antaranya lima Liga Champions, empat La Liga, tiga Copa Del Rey, tiga Piala Super Spanyol, empat Piala Super Eropa dan lima Piala Dunia Antar Klub.

Pada musim lalu, pemain berkebangsaan Prancis itu meraih gelar Ballon D'or untuk pertama kalinya usai menjalani musim luar biasa mengantarkan Real Madrid sebagai juara Liga Champions.

Madrid akan melakukan perombakan skuad musim ini. Selain kepergian Benzema, El Real telah mengumumkan kepergian tiga pemainnya yaitu Marco Asensio, Eden Hazard, dan Mariano Diaz.

Sementara Benzema dirumorkan semakin dekat untuk bermain di Liga Arab Saudi usai menerima tawaran kontrak senilai Rp3,4 triliun atau 200 juta Euro pendapatan bersih tanpa dipotong pajak untuk jangka selama dua musim.

Untuk mengisi kepergian Benzema, Madrid dikabarkan bakal mendekati penyerang Tottenham Hotspur Harry Kane dan penyerang Chelsea Kai Havertz.

Jangan Sampai Gagal Paham! 70 Istilah dalam Permainan Sepak Bola dan Artinya


Real Madrid juga telah mencapai kesepakatan dengan mantan pemain akademi mereka yang berposisi sebagai bek kiri Fran Garcia. Lalu pemain bintang Borussia Dortmund Jude Bellingham dikabarkan telah mencapai kesepakatan personal untuk bermain di stadion Santiago Bernabeu musim depan. (ant)

Aksi Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025 di Pekanbaru dan Makassar.

Makassar dan Pekanbaru Tuntas, Ini 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025

Gelaran Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025 telah menyelesaikan Babak Regional Kota Makassar dan Pekanbaru, pada 15-17 November 2024. 

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024