Gavi Adalah Kunci Kemenangan Barcelona Atas Real Madrid

Gavi saat Barcelona melawan Real Madrid
Sumber :
  • AP Photo/Hussein Malla

VIVA Bola – Barcelona keluar sebagai juara Piala Super Spanyol. Pada pertandingan final melawan Real Madrid di King Fahd International Stadium, Riyadh, Arab Saudi, Senin dini hari WIB 16 Januari 2023, mereka menang dengan skor 3-1.

Vinicius Junior Pemain Terbaik Dunia FIFA 2024

Barcelona membuka keunggulan pada menit 33 melalui Gavi. Berselang 12 menit kemudian, giliran Robert Lewandowski menambah keunggulan tim asal Catalan.

Gol ketiga Barcelona tercipta pada menit 69 melalui Pedri. Sementara Madrid baru bisa memecah kebuntuan ketika laga memasuki menit 90+3 melalui Karim Benzema.

Ini Dia Lawan Real Madrid di Final Piala Interkontinental 2024

Barcelona juara Piala Super Spanyol

Photo :
  • twitter.com/JordiAlba

Lewandowski memberi pujian kepada Gavi. Pemain muda asal Spanyol tersebut diyakini sejak awal bisa menjadi rekannya untuk mengacak-acak pertahanan Madrid.

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

"Saya mengatakan kepadanya, bahwa jika kami dekat, kami bisa melakukan hal-hal berbahaya, dan di area itu, kami bisa melakukan kerusakan bagi lawan," kata Lewandowski, dikutip dari Sport.

Pujian dari Xavi Hernandez

Gavi dan Ousmane Dembele

Photo :
  • AP Photo/Hussein Malla

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez juga memberi pujian kepada Gavi. Menurut dia, permainan gelandang berusia 18 tahun itu sangat bagus bagi tim.

Melihat dia tampil di lapangan, para pemain lain ikut bersemangat. Itulah yang kemudian membuat Barcelona bisa menemukan ritme permainan terbaik melawan Madrid.

"Dia adalah pemain yang membuat kami semua bersemangat saat Anda melihatnya bertanding seperti itu. Ketika Anda melihatnya seperti itu, hati, jiwa, dan karakter yang dia mainkan menular ke seluruh tim," ujar Xavi.

Sang juru taktik tak sungkan menyebut Gavi adalah pemain berjiwa pemimpin. Pemain yang selalu dia beri pujian, dan tak pernah bosa mengatakan itu.

"Dia terlahir sebagai pemimpin, semua datang secara alami padanya. Dia spektakuler. Dia tidak memiliki batas, jadi jangan memperlambat dia," imbuhnya.

Real Madrid juara Piala Interkontinental 2024

Real Madrid Juara Piala Interkontinental 2024

Real Madrid menjuarai Piala Interkontinental 2024 setelah membungkam Pachuca tiga gol tanpa balas dalam final di Stadion Lusail, Lusail, Kamis dini hari WIB

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024