Presiden Atletico Madrid Berharap Joao Felix Bertahan

Joao Felix
Sumber :
  • instagram @joaofelix79

VIVA Bola – Berita kepergian Joao Felix dari Atletico Madrid di bursa transfer musim dingin santer terdengar. Dua klub Premier League yakni Manchester United dan Arsenal dikabarkan calon paling kuat untuk meminang pemain berusia 23 tahun ini.

Namun biaya yang harus digelontorkan Manchester United dan Arsenal tidaklah sedikit. Dilansir dari Daily Mail, Atletico Madrid meminta biaya pinjaman sebesar 9,5 juta poundsterling dengan komitmen 70 juta poundsterling untuk membeli klausul.

Bahkan kabarnya Setan Merah sangat tertarik dengan Felix sehingga mereka menolak menawarkan nomor punggung tujuh untuk Wout Weghorst – sesama targetnya untuk memperkuat lini serang. 

Wout Weghorst

Photo :
  • instagram @wout.weghorst

MU belum menemukan pengganti Cristiano Ronaldo setelah cabut dari klub lantaran pernyataan kontroversialnya pada tahun lalu. Mereka ingin membawa nama besar demi melanjutkan kebangkitan di pertengahan musim. 

Di tengah-tengah kabar hengkangnya Felix, Enrique Cerezo selaku Presiden Atletico Madrid berharap pemain asal Portugal tersebut bertahan di klub hingga akhir Januari ini. Alasannya, ia kurang percaya diri dengan kepindahan Felix.

“Tidak ada yang mustahil dalam hidup, tapi hal yang normal adalah Joao Felix bertahan di Atletico Madrid,” kata Cerezo. 

Manchester United Pastikan Puasa Transfer Januari: Dompet Kering!

Felix tiba di Metropolitano Stadium dengan harga 126 juta euro pada tahun 2019. Ia sempat memiliki beberapa momen luar biasa bersama Los Rojiblancos sebelum diberitakan hubungannya dengan pelatih Diego Simeone telah memburuk mengenai kesepakatan waktu bermainnya. 

CEO Atletico Madrid yakni Miguel Angel Gil Marin mengakui bahwa pasangan tersebut tidak sependapat. 

Ruben Amorim Sebut Manchester United Terancam Degradasi

“Untuk alasan yang tidak layak dibahas, hubungan antara dia dan bos (Simeone), menit bermain, dan motivasinya saat ini,” tutur Marin kepada TVE bulan lalu.

“Itu membuat Anda berpikir jika ada opsi masuk akal yang bagus untuk pemain, bagus untuk klub, kita bisa melihatnya. Saya ingin Joao melanjutkan, tapi sayangnya situasi seperti ini,” sambungnya.

Casemiro Tinggalkan Manchester United
Manajer Manchester United, Erik ten Hag

Berapa Gaji yang Harus Dikeluarkan PSSI untuk Rekrut Erik ten Hag sebagai Pelatih Timnas Indonesia?

PSSI harus pertimbangkan angka fantastis jika berencana merekrut Erik ten Hag sebagai pelatih Timnas Indonesia. Hal ini dipengaruhi pengalaman yang luar biasa Ten Hag.

img_title
VIVA.co.id
6 Januari 2025