Arteta Tanggapi Isu Bakal Jadi Pelatih Masa Depan Barcelona

Manajer Arsenal, Mikel Arteta
Sumber :
  • arsenal.com

VIVA Bola – Mikel Arteta digadang menjadi pelatih masa depan Barcelona. Dan mendengar hal tersebut, sang arsitek Arsenal tersebut kini memberikan respons.

Barcelona Lalui Pertandingan'Gila' di Markas Benfica

Pada intinya, Arteta tidak mau terlibat lebih jauh dalum rumor tersebut. Dia mengatakan Barcelona saat ini sudah ada di trek yang benar, di bawah kepemiminan Xavi Hernandez.

"Barcelona sudah ada di jalan yang tepat," kata Arteta.

Kapok Jadi Fans MU, Kiai Ma'ruf Amin Banting Setir Dukung ManCity

"Mereka punya pelatih fenomenal, legenda klub dan telah berhasil mengangkat mereka. Kita semua harus bisa menghormati itu," sambungnya dikutip Sport.

Mikel Arteta dan Juergen Klopp bersitegang

Photo :
  • The Mirror

Hasil Lengkap: Juventus Tekuk AC Milan, Arsenal dan Barcelona Tertahan

Mantan penggawa Everton yang tersebut disebut menjadi calon pelatih Barcelona setelah mampu memimpin Arsenal tampil bagus belakangan ini.

Di bawah kendali Arteta, hingga pekan 12, The Gunners masih memuncaki klasemen sementara Premier League. Mereka mengemas 31 poin, meraih 10 kemenangan, sekali imbang, dan sekali saja tumbang.

Secara permainan Arsenal juga dianggap atraktif. Bahkan mereka pun membuktikan diri sebagai tim paling produktif kedua sejauh ini dengan 30 gol, hanya kalah dari Manchester City, 37 gol.

Hebatnya lagi, skuad Arsenal pun didominasi pemain muda. Juga tidak banyak nama mentereng yang menghuni.

Tapi jangan salah. Barcelona bukan hendak mengganti langsung pelatih sekarang, Xavi dengan Arteta. Harus dicatat, manajemen El Barca, memberikan lebel kepadanya sebagai calon pelatih di masa depan.

Artinya, Barcelona juga belum tahu pasti kapan akan bergerak meminang Arteta dan memberinya kepercayaan. Yang jelas, suatu saat nanti mereka bakalan menjajaki kemungkinan memboyong murid dari Pep Guardiola tersebut.

 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya