Main di Kandang, Gerard Pique Malah Disoraki Fans Sendiri

Bek Barcelona, Gerard Pique.
Sumber :
  • clubcall.com

VIVA Bola – Barcelona sukses mengalahkan Villarreal 3-0 di pekan ke-10 LaLiga, Kamis 20 Oktober (Jumat dini hari WIB). Tim asuhan Xavi Hernandez ini menebus kekalahannya usai ditaklukkan oleh Real Madrid di El Clasico pada akhir pekan lalu.

Bintang Barcelona Gavi Kritik Rekan Setimnya Gara-gara Diimbangi Celta Vigo

Walaupun berhasil meraih poin sempurna di Spotify Camp Nou, rupanya fans La Blaugrana tetap menyalurkan rasa kecewanya. Hal tersebut terjadi saat pemain bek Gerard Pique masuk ke lapangan pada menit ke-78 menggantikan Jules Kounde

Dilansir dari ESPN, saat masuk ke lapangan, Pique malah mendapatkan cemoohan dari penggemarnya sendiri. Mereka dikabarkan meneriakkan namanya sebagai reaksi atas ejekan. Namun ada pula yang masih memberi dukungan kepada pemain berusia 35 tahun tersebut. 

Denny Caknan Tampil di Barcelona, Kini Hiasi E-Billboard Taiwan

Bek Barcelona, Gerard Pique

Photo :
  • Twitter/@3gerardpique

Xavi menyayangkan momen itu. Ia mengimbau agar para suporter selalu kompak dan tak mencela pemain. Begitu pula dengan sesama pemain, staf, petinggi, dan media.

Meski Sering Lawan Barcelona, Takefusa Kubo Tak Mau Remehkan Timnas Indonesia

“Di pramusim, saya meminta persatuan,” kata Xavi dalam konferensi pers ketika ditanya perihal cemoohan untuk Pique. 

“Ini adalah momen untuk bersatu: skuad, staf, dewan, fans, media,” sambungnya.

Menurutnya, Pique merupakan salah satu pemain penting dalam tim meskipun tidak selalu bermain. 

“Apakah dia bermain atau tidak, satu-satunya hal yang saya minta dari Pique adalah menjadi contoh di ruang ganti, dia adalah contoh yang baik,” ujar Xavi. 

Xavi Hernandez

Photo :
  • instagram

Pelatih asal Spanyol tersebut membela anak buahnya dan mengungkapkan bahwa Pique tidak pernah memperlihatkan sikap buruk ketika tidak berada di lapangan. 

“Saya mengatakan ini karena dia pantas mendapatkan (pujian). Dia tidak pernah menunjukkan sikap buruk saat tidak bermain. Dia adalah contoh sebagai kapten dan penggemar harus tahu itu,” tutur Xavi. 

Xavi mengaku tidak mengetahui kenapa para suporter mencemooh Pique. Ia sendiri tidak melihat ada masalah dari Pique. Hal yang Xavi ketahui adalah Pique selalu berdedikasi untuk tim.

“Saya tidak tahu dan itu tidak menarik minat saya. Dia adalah contoh di ruang ganti dan berlatih sangat baik, itu hal positif,” tutur pelatih berusia 42 tahun ini. 

Musim ini, Pique baru menjadi starter sebanyak empat kali dari 14 pertandingan Barcelona di semua kompetisi. Terakhir kali ia masuk ke starting XI saat Barcelona menghadapi Inter Milan dalam Liga Champions yang berakhir dengan skor 3-3.

Gavi saat Barcelona melawan Celta Vigo

Gawang Barcelona Bobol karena Kebodohan, Kemenangan di Depan Mata Sirna Begitu Saja

Barcelona harus puas membawa pulang satu poin dari Estadio Balaidos, markas Celta Vigo dalam pertandingan lanjutan LaLiga, Minggu malam WIB 24 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024