Gasak Mallorca, Barcelona Puncaki Klasemen LaLiga Geser Madrid

Penyerang Barcelona, Robert Lewandowski
Sumber :
  • Twitter

VIVA Bola – Barcelona memetik kemenangan saat bersua dengan Real Mallorca di lanjutan ajang LaLiga 2022/2023. Barca menang dengan skor tipis 1-0. 

Lamine Yamal Raih Golden Boy, Barcelona 'Tukang Poles' Bakat Muda yang Sukses

Duel yang digelar di Visit Mallorca Estadi pada Minggu 2 Oktober 2022 berjalan seru. Barca yang diunggulkan ternyata kesulitan membongkar pertahanan lawan yang bertindak sebagai tuan rumah.

Mallorca bahkan mampu menekan di awal babak pertama, contohnya menit ke-11. Melalui skema sepak pojok, Inigo Ruiz melepaskan sepakan hasil umpan namun masih melebar. 

Lebih Cepat dari Cristiano Ronaldo! Robert Lewandowski Tembus 100 Gol di Liga Champions

Barca balik menekan menit ke-13. Robert Lewandowski mendapat sodoran umpan manja dari Franck Kessie tapi masih gagal dimanfaatkan menjaid gol.

Menit ke-20 Barca memecah kebuntuan, Lewandowski jadi aktornya usai menegcoh dua pemain Mallorca.

Gawang Barcelona Bobol karena Kebodohan, Kemenangan di Depan Mata Sirna Begitu Saja

Skor 1-0 untuk Barca bertahan hingga turun minum. Di babak kedua tensi permainan lebih panas.

Di 15 menit jelang laga berakhir kedua tim saling serang tapi tidak ada gol tambahan tercipta skor 1-0 untuk Barca bertahan hingga laga usai.

Dengan tambahan tiga poin tersebut Barca kini memuncaki klasemen dengan torehan 19 poin dari 7 laga. 

Susunan pemain:

Mallorca: Predrag Rajkovic; Pablo Maffeo, Martin Valjent, Antonio Raillo, Jose Copete, Jaume Costa; Iddrisu Baba, Inigo Ruiz De Galarreta, Antonio Sanchez; Lee Kang-in, Vedat Muriqi.

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Alejandro Balde, Gerard Pique, Andreas Christensen, Jordi Alba; Franck Kessie, Sergio Busquets, Gavi; Ousmane Dembele, Robert Lewandowski, Ansu Fati.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya