Gagal Susul Aubameyang, Memphis Depay Tegaskan Bertahan di Barcelona

Penyerang Barcelona, Memphis Depay
Sumber :
  • Barcelona

VIVA Bola - Penyerang Barcelona, Memphis Depay tegas akan bertahan di Camp Nou meskipun telah dikaitkan dengan kepindahannya ke Chelsea, Jumat 2 September 2022.

Bintang Barcelona Gavi Kritik Rekan Setimnya Gara-gara Diimbangi Celta Vigo

Awalnya, Memphis Depay diperkirakan akan meninggalkan Barcelona pada musim ini. Setelah ada berapa klub lain yang menginginkan pemain 28 tahun tersebut seperti Juventus. Namun kesepakatan dibatalkan pada pekan lalu.

Namun menjelang penutupan bursa transfer pada Kamis malam pukul 11. Seperti dilansir dari Metro.co.uk. Chelsea dikabarkan sedang melakukan pembicaraan dengan Memphis Depay. Namun Chelsea hanya mengamalkan Aubameyang saja dari Barcelona.

Denny Caknan Tampil di Barcelona, Kini Hiasi E-Billboard Taiwan

Lamun kurang dari satu jam menjelang penutupan bursa transfer musim ini. Pemain asal Belanda tersebut memberikan pernyataan melalui akun media sosial Twitter dengan mengatakan bahwa dia tidak akan meninggalkan Barcelona.

Meski Sering Lawan Barcelona, Takefusa Kubo Tak Mau Remehkan Timnas Indonesia

"Saya telah memutuskan bertahan di Barcelona, berkomitmen penuh untuk berkontribusi pada kesuksesan olahraga klub," kata mantan pemain Manchester United tersebut.

Selain Aubameyang, Chelsea juga berhasil mengamankan kepindahan Denis Zakaria dari Juventus. Tampanya Memphis Depay sudah tidak menjadi prioritas bagi The Blues untuk musim ini.

Striker Barcelona, Memphis Depay.

Photo :
  • Twitter/@FCBarcelona

Hal ini pun banyak yang mengejutkan setelah Memphis Depay memutuskan untuk bertahan. Pasalnya mantan pemain PSV tersebut suda tidak memiliki tempat di skuad asuhan Xavi Hernandez. Dalam tiga pertandingan terakhirnya ia hanya lebih sering berada di bangku cadangan.

Xavi Hernandez lebih memilih untuk memainkan Robert Lewandowski ketiban Memphis Depay. Ia baru bergabung bersama Barcelona pada tahun lalu, tercatat sudah mencetak 12 gol dari 28 pertandingan di Laliga.

Pada musim ini, Barcelona sangat aktif dalam mendatangkan pemain sejauh ini, terlihat Barcelona sudah mendatangkan Robert Lewandowski, Raphinha, Jules Kounde, Andreas Christensen, Marcos Alonso dan Franck Kisse.

Sementara pemain ada beberapa pemain Barcelona yang meninggalkan Camp Nou seperti seperti Sergino Dest yang baru saja diresmikan ke AC Milan Aubameyang ke Chelsea.

Gavi saat Barcelona melawan Celta Vigo

Gawang Barcelona Bobol karena Kebodohan, Kemenangan di Depan Mata Sirna Begitu Saja

Barcelona harus puas membawa pulang satu poin dari Estadio Balaidos, markas Celta Vigo dalam pertandingan lanjutan LaLiga, Minggu malam WIB 24 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024