NFT Pertama Barcelona Terjual Rp10 Miliar Lebih

NFT Barcelona
Sumber :
  • fcbarcelona.com

VIVA Bola – Barcelona melakukan penjualan NFT perdananya. Lelang dilakukan di Sotheby's New York. Penutupan penawaran jatuh di angka 550 ribu dolar Amerika Serikat (Rp8,1 miliar).

Alasan PSSI Tunjuk Jordi Cruyff sebagai Technical Advisor Timnas Indonesia

Akan tetapi, jika ditotal dengan biaya juru lelang di Sotheby's Premium, total yang harus dikeluarkan untuk membeli NFT Barcelona adalah Rp10,2 miliar.

Ini menjadi catatan sejarah baru bagi klub asal Catalan. Di mana NFT perdana mereka berhasil mendapatkan angka yang fantastis.

Pertama di Asia, Anak-anak Indonesia Bisa Pelajari Filisofi Sepakbola Barcelona

Mengutip laman resmi klub, NFT ini menciptakan kembali momen legendaris Barcelona melalui Johan Cruyff. Pada 22 Desember 1973, pria asal Belanda terbang di udara dan mencetak gol melawan Atletico Madrid.

Edisi animasi yang diberi nama 'In a Way, Immortal' ini juga dibeli bersama empat NFT tambahan lainnya. Di mana ada gambar statis dan versi animasi yang menangkap momen ikonik dari gol tersebut.

Putra Legenda Barcelona Jadi Technical Advisor Timnas Indonesia

NFT perdana Barcelona ini dibuat bekerja sama dengan BCN Visuals. Mereka menjadi mitra klub untuk urusan inovasi strategis dan digital super studio.

Menariknya, pemilik dari NFT Barcelona ini akan mendapat status sebagai duta digital klub. Dia akan diberi kesempatan merasakan pengalaman VIP bersama klub.

"Selain sebagai pemilik tunggal NFT, pembeli juga bisa menikmati sejumlah pengalaman 'uang tidak bisa membelinya',”demikian dikutip dari laman resmi klub.

“Barcelona akan memasukkan dalam kontrak pintar NFT serta serangkaian pengalaman seperti Meet & Greet, kunjungan ke La Masia, hak keramahtamahan (selama minimal lima tahun), hak untuk bermain di Spotify Camp Nou, dan serah terima resmi bola sebelum pertandingan persahabatan.”

Barcelona vs Atletico Madrid di semifinal Copa del Rey 2024/2025

Kata Para Pelatih Usai Drama 8 Gol yang Menegangkan Barcelona Vs Atletico

Semifinal leg pertama Copa del Rey antara Barcelona vs Atletico Madrid di Estadio Olimpic Lluis Companys, Rabu dini hari WIB 26 Februari 2025, berlangsung menegangkan.

img_title
VIVA.co.id
26 Februari 2025
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut