Barcelona Tertahan di Markas Getafe

Barcelona saat melawat ke markas Getafe
Sumber :
  • AP Photo/Manu Fernandez

VIVA – Barcelona melawat ke Coliseum Alfonso Perez, markas Getafe dalam pertandigan pekan ke-37 LaLiga, Senin dini hari WIB 16 Mei 2022. Skor akhir imbang tanpa gol.

Terbongkar, Ternyata Ini yang Bikin Kylian Mbappe Mengganas di Real Madrid

Barcelona mendominasi penguasan bola sejak menit awal. Namun, skuad asuhan Xavi Hernandez kerap mendapat kejutan dari tuan rumah dengan serangan balik.

Tercatat ada delapan kali percobaan yang dilakukan Getafe ke gawang Barcelona. Tiga di antaranya mengarah ke sasaran.

Ketika Lionel Messi Kirim Kado Natal untuk 160 Pemain, Kiper Ini Dapat Paling Banyak

Sedangkan Barcelona cuma bisa dua kali melakukan percobaan. Tidak ada satu pun dari percobaan tersebut yang bisa mengarah ke sasaran.

Memulai babak kedua, Barcelona mencoba untuk lebih intens memberi tekanan ke pertahanan Getafe. Kreasi serangan mereka juga sudah mulai bagus.

Diincar Barcelona, Pemain Ini Malah Ingin Gabung Real Madrid

Ada tiga percobaan yang dilakukan oleh mereka. Namun, cuma satu yang bisa mengarah ke sasaran tanpa menjadi gol.

Barcelona saat melawat ke markas Getafe

Photo :
  • AP Photo/Manu Fernandez

Di babak kedua ini, Barcelona terlihat dominan. Statistik menunjukkan mereka menguasai bola sebanyak 75 persen.

Tambahan satu angka tak mengubah posisi Barcelona. Klub asal Catalan memiliki 73 poin hasil dari 37 pertandingan.

Susunan Pemain

Getafe: David Soria; Okay Yokuslu, Jorge Cuenca, Djene Dakonam, Mathias Olivera, Damian Suarez, Mauro Arambarri, Nemanja Maksimovic (Florentino Luis 81'), Carles Alena (Gonzalo Villar 67'), Borja Mayoral (Sandro Ramirez 67'), Enes Unal (Oscar Rodriguez 81').

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Clement Lenglet, Oscar Mingueza, Alex Balde (Mika Marmol 90'), Dani Alves, Sergio Busquets, Ricard Puiq, Gavi, Pierre-Emerick Aubameyang (Ansu Fati 61'), Memphis Depay (Luuk de Jong 71'), Ferran Torres.

David Alaba

Real Madrid Dapat Kabar Baik, David Alaba Akhirnya...

Setelah menghabiskan lebih dari setahun absen karena cedera ACL, bek Real Madrid David Alaba akhirnya kembali berlatih bersama tim.

img_title
VIVA.co.id
31 Desember 2024