Rapor Pemain Real Madrid saat Menghadapi Atletico Madrid
- twitter/@realmadrid
VIVA – Juara LaLiga musim ini, Real Madrid harus takluk 1-0 oleh Atletico Madrid dalam lanjutan pekan ke 35 di Stadion Wanda Metropolitano, Senin 9 Mei 2022. Satu-satunya gol yang dicetak oleh Yannich Carrasco lewat tendangan penalti.
Dalam pertandingan itu, Real Madrid hanya menurunkan beberapa pemain inti saja. Dilihat dari pemain yang diturunkan oleh anak asuhan Carlo Ancelotti nampaknya sudah terlihat hasilnya, pemain seperti Vinicius Junior, David Alaba dan Thibaut Courtois hanya menghiasi bangku cadangan.
Hal ini dilakukan oleh pelatih asal Italia itu, pasalnya dalam beberapa hari kebelakang Real Madrid menjalani pertandingan yang padat. Terakhir Real Madrid berhasil menyingkirkan Manchester City di babak semifinal dan melangkah ke babak final.
Untuk mengurangi resiko cedera dan kelelahan para pemain, mantan pelatih AC Milan itu memutuskan untuk mengistirahatkan beberapa pemain intinya, maka sudah terlihat Real Madrid pun tidak bisa terhindari dari kekalahan.
Laga Atletico Madrid vs Madrid berjalan sangat alot, berikut beberapa rapor pemain Real Madrid saat ditumbnagkan oleh Atletico Madrid seperti dikutip dari Sportskeeda, sebagai berikut:
- Kiper
Andrin Lunin - 6.5
Kiper asal Ukraina itu terlihat sangat gugup saat para pendukung Atletico Madrid berusaha untuk memprovokasi pemain berusia 23 tahun itu. Meskipun lebih sering berada di bangku cadangan, Lunin tampil cukup luar bisa dan sesekali membuat penyelamatan.
- Belakang
Lucas Vazquez - 6
Lucas Vazquez sering kesulitan saat membuang bola ketika Atletico mulai melakukan serangan balik, Vazquez hanya mampu membuat tiga kali tekelan. Selain itu Vazquez nampaknya kesulitan untuk meladeni permainan cepat dari Yannick Carrasco.
Eder Militao - 6
Eder Militao tampaknya bermain tidak konsisten lagi dalam pertandingan menghadapi Atletico Madrid. Pemain asal Brasil itu tidak bermain secara penuh.
Jesus Vallejo - 6
Jesus Vallejo tampaknya sangat kesulitan untuk mengimbangi permainan serangan balik dari Atletico Madrid, Vallejo yang menyebabkan Atletico Madrid mendapatkan hadiah penalti setelah menjatuhkan Mateus Cunha di kotak terlarang.
Nacho Fernandez - 7
Nacho yang menjadi kapten Real Madrid dalam pertandingan menghadapi Atletico Madrid tampil cukup luar biasa. Nacho yang awalnya dipasang sebagai bek kiri, akan tetapi di babak kedua dia dipindahkan menjadi bek tengah, Nacho tercatat sudah memenangkan 11 kali duel perebutan bola.
- Tengah
Eduardo Camavinga - 7
Camavinga terlita tampil sangat tenang di lini tengah Real Madrid dan memberikan beberapa umpan dengan baik. Namun Camavinga terlihat lebih bermain bertahan dan kerdangan mematahkan beberapa serangkaian serangan balik yang dilakukan oleh Atletico Madrid.
Casemiro - 6.5
Casemiro awalnya kesulitan awal-awal pertandingan. Namun di pertengahan pertandingan pemain asal Brasil itu melakukan beberapa umpan dan mampu memenangkan 10 duel dalam perebutan bola.Â
Toni Kroos - 6.5
Dalam pertandingan itu, di awal-awal peluit babak pertama dibunyikan Toni Kroos terlihat beberapa kali melakukan kesalahan dengan memberikan operan kepada pemain Atletico Madrid, untungnya tidak terjadi sebuah gol.
- Depan
Marco Asensio - 7
Marco Asensio tampil cukup luar biasa, Asensio mencoba beberapa kali untuk menembus jantung pertahanan dari Atletico Madrid, terlihat dalam tiga tendangan yang mengarah ke gawang satu diantaranya mampu ditahan oleh kiper Atletico Madrid.
Rodrygo - 7
Setelah tampil mengesankan saat menghadapi Manchester City. Pemain asal Brasil tampil luar biasa saat menghadapi Atletico Madrid, setelah melakukan beberapa operan yang bisa saja menjadikan sebuah gol. Namun sayang penampil luar biasa dari Rodrygo belum mampu membawa Real Madrid meraih kemenangan.
Luka Jovic - 5,5
Diantara pemain Real Madrid lainnya, nampaknya Luka Jovic memiliki rapor yang paling kecil. terlihat dalam pertandingan itu Luka Jovic terlihat sering kebingungan saat berkondirsari dengan Rodrygo dan Marco Asensio, terlihat beberapa membuat peluang yang seharusnya bisa menjadikan sebuah gol. Selain itu ia juga mendapatkan kartu kuning yang seharus ia tidak melakukan tekel yang tidak perlu.