Alasan Samuel Umtiti Layak Dipertahankan Barcelona
- Marca
VIVA – Barcelona berupaya move on pasca kepergian Lionel Messi. Kini, skuad asuhan Ronald Koeman mengandalkan para pilar yang ada ditambah rekrutan baru.
Di sisi lain, Samuel Umtiti mendapat banyak kritikan dan memilih bertahan di Barcelona. Meskipun ada upaya klub untuk melepasnya dan menyeimbangkan neraca keuangan mereka di musim panas.
Gerard Pique pun pasang badan untuk rekannya tersebut. Ia menyebutkan bahwa selama ini Umtiti telah melakukan kewajibannya dengan baik, tentu layak dipertahankan.
"Umtiti memenuhi kontrak dengan semua kewajiban. Orang-orang harus berempati, sikapnya sempurna," ujar Pique dikutip dari Marca, Selasa 7 September 2021.
"Dia tidak pernah melewatkan sesi pelatihan. Hal lain adalah siapa yang menandatangani kontrak, seorang presiden yang dipilih oleh anggota," tambahnya.
Pique mempertanyakan, mengapa Umtiti harus disoraki. Bahkan banyak juga yang berada di klub bertahun-tahun tapi tak melakukan apa-apa.
“Mengapa kita harus menyorakinya? Banyak orang telah berada di klub selama 30 tahun dan tidak melakukan apa-apa. Jika saya berada di klub lain, misalnya Manchester United, saya akan melakukan hal yang sama seperti Umtiti. Setiap situasi berbeda. Saya hanya meminta orang untuk berempati," kata dia.