Rencana Barcelona Barter Griezmann dengan Joao Felix

Pemain Barcelona, Antoine Griezmann.
Sumber :
  • Marca

VIVA – Kabar mengejutkan datang dari Barcelona. Ada isu mereka ingin melakukan barter antara Antoine Griezmann dengan Joao Felix.

Daftar 8 Tim yang Lolos Perempat Final Liga Champions 2024/2025

Dikutip dari Sport, upaya Barcelona itu difasilitasi oleh agen ternama Jorge Mendes. Karena kebetulan dia adalah agen dari Joao Felix.

Isu yang beredar, Atletico terbuka untuk menerima kedatangan kembali Griezmann. Sedangkan Barcelona ingin memangkas pengeluaran dari gaji pemain asal Prancis tersebut.

Hasil Lengkap Liga Champions: Liverpool Vs PSG Ditentukan Adu Penalti, Inter Milan dan Barcelona ke Perempat Final

Upaya pertukaran kedua pemain ini disebut-sebut sudah jadi gagasan di awal musim lalu. Namun ketika itu ada pihak yang merasa dirugikan.

Akan tetapi, musim depan kesepakatan ini bisa jadi terbuka. Karena kedua pemain tersebut tidak bisa maksimal sepanjang 2020/2021.

Telkomsel Bawa '7 Kado' dari MWC Barcelona

Isu ini sekaligus membantah ujaran dari Presiden Atletico, Enrique Cerezo beberapa waktu lalu terkait masa depan Joao Felix.

Dia menegaskan pemain Timnas Portugal tersebut belum memiliki kemungkinan untuk keluar dari Atletico.

"Saya berharap untuk membawa Griezmann kembali, tetapi saya tidak berpikir Barcelona ingin menyingkirkannya," kata Cerezo.

"Tidak ada kemungkinan Joao Felix akan pergi," imbuhnya.

Federico Valverde (kiri) dengan Julian Alvarez (kanan)

Gol Penalti Julian Alvarez Dianulir, Fans Heboh Desak Striker Atletico Madrid Hijrah ke Barcelona

Gol penalti Julian Alvarez dianulir, bikin fans geger! Mereka ramai-ramai serbu Instagram sang striker Atletico Madrid, mendesaknya hijrah ke Barcelona.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2025