Malangnya Barca, Sudah Jatuh Tertimpa Tangga

Gelandang Barcelona, Philippe Coutinho
Sumber :
  • fcbarcelona.com

VIVA – Lengkap sudah penderitaan Barcelona ketika melakoni pekan ke-15 LaLiga. Usai gagal memetik poin sempurna, mereka juga harus kehilangan bintangnya, Philippe Coutinho yang menderita cedera di pertengahan laga. 

Real Madrid Tak Lagi Punya Sikap Ksatria, Sekarang Seperti Bocah yang Pemarah

Blaugrana menghadapi Eibar pada Rabu dini hari WIB 30 Desember 2020. Tampil di Camp Nou, skuad asuhan Ronald Koeman awalnya diunggulkan bakal keluar sebagai pemenang. 

Namun fakta berkata lain, Barca tampil jauh dari harapan. Mereka bahkan tertinggal lebih dulu lewat gol dari Kike di menit ke-57. TIm tuan rumah baru bisa membalas 10 menit berselang lewat aksi dari Ousman Dembele. Skor 1-1 akhirnya menghiasi duel tersebut.

Messi Bahagia Barcelona Menderita, Pembantaian Bernabeu Jadi Kemenangan yang...

Hasil imbang itu membuat Barca gagal menempel Real Madrid di posisi ketiga. Kini mereka harus puas duduk di posisi ke-6 dengan torehan 25 poin dari 15 laga. 

Photo :
  • FC Barcelona Noticias
Terpopuler: Pertunjukan Sadis Lamine Yamal, Ajakan Mesum Neymar Dibongkar

Selain kondisi tersebut, Barca juga ditimpa kesialan lain. Bintang mereka, Coutinho yang tampil sebagai pemain pengganti mengalami cedera. 

Dia ditarik keluar di menit ke-66. Dilansir Goal, dia mengalami cedera di bagian kaki kirinya karena berbenturan dengan pemain lawan.

Belum diketahui seberapa parah cedera yang dialami pemain asal Brasil tersebut. Namun cederanya Coutinho tentu cukup merugikan Barca.

Manajer Manchester City Pep Guardiola

Blak-blakan, Guardiola Bongkar Ada Banyak 'Perang' Kecil di Barcelona

Mantan pelatih kepala FC Barcelona dan manajer Manchester City saat ini Pep Guardiola secara singkat membahas kepergiannya dari klub pada tahun 2012, dan juga mengungkapk

img_title
VIVA.co.id
1 November 2024