Terungkap, Incaran Koeman yang Bikin Messi dan Suarez Terbuang

Moussa Dembele
Sumber :
  • talksport

VIVA – Kedatangan Ronald Koeman membawa bencana bagi sejumlah bintang Barcelona. Lionel Messi dan Luis Suarez menjadi salah satu yang akan tergusur oleh rencana Koeman. 

Ketika Lionel Messi Kirim Kado Natal untuk 160 Pemain, Kiper Ini Dapat Paling Banyak

Pelatih 57 tahun tersebut awalnya mengeluarkan pernyataan tegas dan membuat Messi kesal. Dia menegaskan, keistimewaan Messi di Barcelona sudah berkahir sejak hari pertama ia datang ke Camp Nou. 

"Tidak ada lagi keistimewaan di skuad Barcelona, itu sudah berakhir. Anda harus melakukan apapun untuk tim ini. Saya bukan orang yang fleksibel dan Anda harus melakukan itu untuk kepentingan tim," kata Koeman. 

Diincar Barcelona, Pemain Ini Malah Ingin Gabung Real Madrid

Moussa Dembele

Suarez lebih miris. Dia dibuang dengan tidak terhormat. Koeman mengatakan Suarez tak masuk dalam rencananya musim depan hanya melalui sambungan telepon.

Respons Ronaldo Usai Diejek Messi Lebih Hebat Darinya

Masalah kebugaran menjadi alasan utama Koeman membuang Suarez. Pun, El Pistolero sudah mulai menurun ketajamannya seiring dengan usia yang sudah menginjak 33 tahun.

Lantas, striker seperti apa yang diinginkan Koeman, sampai-sampai dua ikon Barcelona itu tak berarti di matanya? Usut punya usut, mantan manajer Everton itu ingin merekrut penyerang Lyon Moussa Dembele. 

Pemain 24 tahun tampil sangat bagus untuk Lyon pada musim 2019/2020. Dia lah yang menyingkirkan Manchester City dari Liga Champions dengan dua golnya.

Penyerang Olympique Lyon, Moussa Dembele

Musim 2019/2020, penyerang asal Prancis tersebut tampil di 46 pertandingan bersama Lyon di semua kompetisi dengan mencetak 24 gol dan tujuh assist. 

Melansir Express, Koeman sudah mendapat lampu hijau dari manajemen Barcelona untuk membeli Dembele. Pihak Lyon juga tidak akan keberatan untuk melepas sang penyerang.

Baca Juga:

Gila, Raja Tinju Dunia Mau Gantikan Messi di Barcelona
Cerita Mike Tyson Bikin Takut Polisi hingga Kebal Hukum
Kasihan Suarez, Dibuang Ronald Koeman dan Barcelona

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya