Juara LaLiga, Real Madrid Tancap Gas Wujudkan Megatransfer Mbappe
- instagram.com/k.mbappe/
VIVA – Usai mengunci gelar juara LaLiga musim 2019/20, Real Madrid langsung menyiapkan rencana pembenahan di skuadnya. Tak tanggung-tanggung, mereka menyiapkan skema megatransfer untuk mendapatkan bomber Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe.
Tak heran, karena Mbappe sudah lama diincar oleh Madrid. Memang Mbappe menjadi salah satu pemain paling diminati di daratan Eropa saat ini.
Dengan kualitas teknik dan usianya yang masih begitu muda, Mbappe diprediksi akan menjadi pemain besar di masa depan.
Baca juga: Provokasi Messi ke Manajemen Barca Demi Pecat Setien
Masih berusia 21 tahun, Mbappe sudah mencatatkan berbagai rekor luar biasa. Menjadi pemain termuda yang mencetak 15 gol di Liga Champions, membukukan hattrick saat bermain sebagai cadangan, adalah segelintir prestasi Mbappe.
Hebatnya, dua rekor itu ternyata sebelumnya sempat dipegang oleh megabintang Barcelona, Lionel Messi. Dengan pencapaiannya itu, tak heran kalau Mbappe jadi pemain paling berharga di dunia.
Madrid sadar Mbappe sangat mengidamkan berlaga di Santiago Bernabeu. Apalagi, idolanya, Cristiano Ronaldo, sempat main bersama Madrid. Mereka sudah menyiapkan rencana mendatangkan Mbappe, tapi bukan di musim panas 2020.
Dilansir Marca, Mbappe akan diburu Madrid pada 2021 mendatang. Artinya, Madrid baru mau memburu Mbappe setahun sebelum kontraknya habis di 2022 mendatang. Manajemen Los Blancos mengambil strategi ini karena yakin, Mbappe akan menahan perpanjangan kontraknya di PSG.
Kondisi ini pastinya menguntungkan bagi Madrid. Sebab, PSG mau tak mau melepas jebolan akademi AS Monaco itu. Kalau tidak, mereka pastinya kehilangan Mbappe tanpa mendapatkan apa-apa.
Baca juga: Catatan Mengerikan Zidane Usai Antar Madrid Juara LaLiga