Zidane Tegaskan Tidak Ada Perpecahan di Real Madrid

Gareth Bale dan Zinedine Zidane
Sumber :
  • Sporting News

VIVA – Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane menyebutkan, tidak ada perpecahan ditubuh Los Blancos terkait dengan spekulasi bursa transfer musim panas mendatang. Salah satu pemain yang disoroti pada bursa transfer adalah Gareth Bale. 

Kylian Mbappe Tak Berkutik dalam Laga Liverpool Vs Real Madrid

Apalagi dalam lima pertandingan terakhir, Bale tidak diturunkan oleh Zidane. Bahkan, Bale pun mulai bertingkah aneh di bangku cadangan. 

Ia bermain teropong dan pura-pura tidur, saat duduk di bangku cadangan. Dikutip dari Skysport, ketika dimintai konfirmasi oleh media, Zidane malah menuduh pers sedang mengadu dirinya dengan Bale. 

Liverpool Bikin Real Madrid Catat Rekor Memalukan di Liga Champions

"Ya Tuhan ini pertanyaan aneh,bro! Kami memikirkan pertandingan besok begitu juga dengan Bale. Ia adalah satu dari kami. Kalian mencoba untuk memecah kita, tapi itu tidak akan bisa," kata Zidane. 

"Setiap hari kalian menanyakan hal yang sama. Kalian memang bisa, dan kalian memang punya hak untuk bertanya, tetapi semua orang di sini bersatu. Kami semua bepikir sama di sini, Bale, James Rodriguez, semua orang di sini. Kami semua menginginkan hal yang sama," tambahnya. 

Klasemen Liga Champions: Liverpool di Puncak, Real Madrid Nyaris Keluar dari Zona Play-off

Pemain Real Madrid, Gareth Bale

Bale menjadi salah satu pemain kunci di Santiago Bernabeu sejak ia tiba dari Tottenham Hotspur pada 2013 lalu. Namun, sejak Zidane menjadi pelatih di Madrid, pemain internasional Wales ini baru bermain 100 menit.

Pasukan Los Blancos selangkah lagi akan menjadi juara LaLiga untuk pertama kalinya sejak 2017 lalu. Saat ini, Madrid memimpin puncak klasemen dengan 83 poin. 

Jika Madrid berhasil mengalahkan Villarreal pada, Jumat 17 Juli dini hari WIB maka Los Blancos pun memastikan gelar LaLiga. Poin mereka tidak akan mungkin terkejar oleh Barcelona yang berada di bawahnya dengan selisih empat angkan. 

Baca juga:

Ingin Bangun Skuat yang Mumpuni, Arteta Khawatir Tak Punya Dana Cukup

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya