Pantas Saja Messi Ngamuk, Ternyata Junior Ronaldo Bilang Begini

Lionel Messi (kiri) beradu mulut dengan Joao Felix
Sumber :
  • Bleacher Report

VIVA – Beberapa dari Anda tentu tahu persetruan dua bintang, Lionel Messi dan Joao Felix. Ya, keduanya terlibat adu mulut saat Atletico Madrid berhadapan dengan Barcelona dalam laga semifinal Piala Super Spanyol 2019/2020.

Dalam pertandingan itu, Joao yang baru berusia 20 tahun tak segan melancarkan konfrontasi dengan Messi, megabintang yang punya nama begitu besar. Joao yang merupakan bintang anyar Los Rojiblancos tak cuma mendapat tekanan dari Messi, tapi juga dari Luis Suarez dan Jordi Alba.

Meski menjai sorotan banyak media di dunia, tak ada satu pun yang tahu apa yang diperdebatkan Joao dan Messi. Dari beberapa video dan foto, hanya terlihat wajah keduanya yang tampak tegang.

Insiden terjadi di laga Piala Super Spanyol antara Atletico Madrid vs Barcelona

Ternyata, ada yang berspekulasi soal argumentasi yang dilontarkan Joao dan Messi saat itu. Media ternama Inggris, The Sun, punya prediksi soal hal yang diperdebatkan kedua pemain itu.

Joao ditengarai The Sun memancing emosi Messi dengan pernyataan yang dianggap mengecilkan La Pulga. Ya, Joao menyebut Messi tak lebih hebat dari seniornya di Timnas Portugal sekaligus kompetitor sang megabintang, Cristiano Ronaldo.

"Cristiano Ronaldo lebih hebat dari Anda," kata Joao kepada Messi.

Joao Felix (kiri) dan Cristiano Ronaldo (kanan)

Ronaldo Sedih Timnas Indonesia Dikalahkan Vietnam

Bagaimana Messi tak naik pitam. Selain Joao yang masih bau kencur jika dibandingkan Messi, pemegang enam gelar Ballon d'Or itu juga jelas tak suka jika ada yang membandingkannya dengan Ronaldo. Messi pun balik menantang.

"Saya menantang Anda untuk mengatakannya sekali lagi. Saya menantang Anda mengucapkannya lagi di depan wajah saya," ucap Messi.

Respons Ronaldo Usai Portugal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2030, Siap Main Sampai Usia 45 Tahun?

Dua pernyataan tersebut hingga saat ini baru sekedar prediksi. Sebab, apa yang menjadi perdebatan di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, hanya Joao dan Messi yang mengetahuinya. Yang jelas, dalam laga itu Barcelona menelan kekalahan 2-3 dari Atletico.

Bitcoin.

Siap-siap Banjir Cuan! Ramalan Terbaru Robert Kiyosaki Ungkap Bitcoin Bakal Tembus Rp 4,05 Miliar di 2025

Robert Kiyosaki, kembali membagikan pandangannya terkait prediksi harga Bitcoin di tahun 2025. Menurutnya, Bitcoin akan melesat ke level US$ 250.000 atau 4.05 miliar.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025