Barcelona Diimbangi Celta Vigo, Angin Segar untuk Real Madrid

Sundulan Luis Suarez mengoyak gawang Celta VIgo
Sumber :
  • twitter.com/FCBarcelona

VIVA – Barcelona bertandang ke markas Celta Vigo dalam lanjutan LaLiga 2019/2020. Duel pekan ke-32 ini digelar di Stadion Abanca Balaído, Sabtu 27 Juni 2020.

Kylian Mbappe Tak Berkutik dalam Laga Liverpool Vs Real Madrid

Barcelona mengusung misi wajib menang pada laga ini demi kembali mengkudeta Real Madrid di puncak klasemen.

Setelah babak pertama dimulai, Barcelona langsung mengambil alih serangan. Sejumlah peluang berhasil didapatkan Lionel Messi dan Luis Suarez,

Liverpool Bikin Real Madrid Catat Rekor Memalukan di Liga Champions

Namun, gol yang ditunggu-tunggu pendukung Barcelona baru datang pada menit ke-20. Suarez mencatatkan namanya di papan skor dan membawa Barca unggul 1-0.

Selebrasi pemain Bacelona

Lamine Yamal Raih Golden Boy, Barcelona 'Tukang Poles' Bakat Muda yang Sukses

Baca Juga: Tragis, Dortmund Hancur Lebur di Laga Pamungkas Bundesliga

Striker Timnas Uruguay itu mencetak gol melalui sundulan usai menerima umpan akurat Messi dari situasi tendangan bebas. 

Tiga menit kemudian, gawang Barca dalam bahaya. Denis Suarez melakukan umpan indah ke area penalti untuk Mendez. Bola dihalau oleh Marc-Andre ter Stegen. 

Namun, halauan bola kurang bersih dan mendarat di kaki Iago Aspas yang langsung melepaskan tendangan keras dari sudut sempit. Beruntung, Ter Stegen tampil gemilang dan berhasil menepis bola. 

Pada menit ke-40, Messi mendapatkan peluang emas dari luar kotak penalti. Setelah berhasil mencuri bola dari pemain Celta, Messi melepaskan tendangan kaki kirinya. 

Namun, tak biasa. Tendangan Messi melambung jauh dari sasaran. Tak ada lagi gol yang tercipta di babak pertama, Barcelona sementara unggul 1-0 atas Celta Vigo. 

Megabintang Barcelona, Lionel Messi

Baca Juga: PSSI Tetapkan 6 Stadion untuk Piala Dunia U-20, Belum Disetujui FIFA

Di babak kedua, Barcelona kembali mengambil alih kendali penguasaan bola. Namun, itu tak mampu membuat mereka mencetak gol tambahan setidaknya hingga menit ke-50.

Justru sebaliknya, tim tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan. Adalah Fedor Smolov yang mencatatkan namanya di papan skor. Gol bermula dari serangan balik, Okay Yokuslu mengirim umpan silang yang berhasil dikonversi menjadi gol oleh Smolov ke gawang Ter Stegen.

Setelah kebobolan, Barcelona habis-habisan melakukan serangan. Bahkan, 10 pemain mereka berada di setengah lapangan. 

Namun, mereka tetap tidak bisa menembus rapatnya barisan pertahanan Celta. Pada menit ke-60, Messi melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Namun masih belum bisa berubah menjadi gol. 

Usaha Barcelona akhirnya membuahkan hasil. Suarez mencetak gol kedua pada menit ke-67. Berawal blunder Denis Suarez, bola berhasil direbut lalu Messi dan diumpan kepada Suarez. Tanpa basa-basi, Suarez melepaskan tembakan ke gawang Ruben. Skor 2-1 untuk Barcelona.

Baca Juga: Tuduhan Yeyen Tumena Soal Shin Tae-yong Depak Danurwindo Dibantah PSSI

Pada menit ke-81, Suarez ditarik keluar dan digantikan Antoine Griezmann. Sayangnya, masuknya Griezmann tak mampu membuat banyak perubahan pada permainan.

Malah sebaliknya, kemenangan di depan mata Barcelona buyar. Iago Aspas mencetak gol pada menit ke-88 melalui tendangan bebasnya yang tak mampu dihalau Ter Stegen.

Hasil imbang ini sejatinya sudah cukup membuat Barca menggeser Madrid di puncak klasemen dengan poin 69.  Namun, situasi ini tidak menguntungkan bagi Barca karena Madrid masih menyimpan satu pertandingan lebih banyak. Bagi Celta, tambahan satu angka tak merubah posisi mereka di peringkat ke-16 dengan poin 34. 

Susunan Pemain:

Celta Vigo: Ruben Blanco (GK); Joseph Aidoo, Jorge Saenz, Nestor Araujo; Kevin Vazquez, Brais Mendez (F. Bradaric 60'), Okay Yokuslu (Rafinha 60'), Denis Suarez, Jacobo Gonzalez; Iago Aspas, Fedor Smolov (Nolito 60').

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen (GK); Nelson Semedo, Gerard Pique, Samuel Umtiti, Jordi Alba (Junior Firpo  81'); Arturo Vidal, Ivan Rakitic, Riqui Puig; Lionel Messi, Luis Suarez (A. Griezmann 81'), Ansu Fati (M. Braithwaite 69').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya