Jadi Bahan Lelucon di Sesi Perkenalan, Striker Barcelona Unjuk Gigi

Striker Barcelona, Martin Braithwaite bersama Lionel Messi
Sumber :
  • fcbarcelona.com

VIVA – Rekrutan anyar Barcelona, Martin Braithwate unjuk gigi dalam pertandingan melawan Eibar. Bermain di Estadio Camp Nou, Sabtu malam WIB 22 Februari 2020, dia turut andil besar dalam kemenangan 5-0.

Braithwate baru dimainkan oleh pelatih Barcelona, Quique Setien saat pertandingan memasuki menit ke-72. Dia masuk menggantikan Antoine Griezmann. Meski cuma dapat waktu sedikit, tapi dua gol terakhir tim asal Catalan diawal dengan kecerdikannya.

(Baca juga: Messi Menggila, Barcelona Benamkan Eibar)

Braithwate membuat lini belakang Eibar kocar-kacir pada menit 87. Mendapat umpan silang, dia melakukan kontrol dengan dada. Ada sedikut upaya mengecoh bek lawan, lalu melepaskan umpan ke tengah.

Lionel Messi yang ada di sana berhasil mendapatkan bolanya. Dengan mudah, pemain berjuluk La Pulga itu menceploskan bola ke dalam gawang, sekaligus mencetak gol keempatnya pada pertandingan melawan Eibar.

Selang dua menit kemudian, Braithwate kembali beraksi. Dia melakukan akselerasi hingga ke dalam kotak penalti, dan melepaskan tendangan langsung.

Kiper Eibar berhasil menepis tendangan striker yang dibeli dari Leganes itu. Tapi, bola muntah dan jatuh ke depan kaki pemain Barcelona lainnya, Arthur yang dengan cepat mengeksekusinya menjadi gol.

Striker Barcelona, Martin Braithwaite menjalani debut

Menguasai Pertandingan tapi Kalah, Penyelesaian Akhir Barcelona Harus Dibenahi

"Hai semuanya, saya sangat senang dengan debut. Hari yang fantastis dan tak mungkin saya lupakan," ujar Braithwate, dalam video yang diunggah Twitter Barcelona.

Laman resmi Barcelona turut memberi apresiasi terhadap penampilan striker berusia 28 tahun tersebut. Bagi mereka, Braithwate layak diacungi jempol karena cepat beradaptasi dengan tim.

Lamine Yamal Raih Golden Boy, Barcelona 'Tukang Poles' Bakat Muda yang Sukses

"Hari Jumat dia bergabung dalam latihan perdana bersama rekan setim barunya. Lalu pada Sabtu dia membuat debut bersama Barcelona di kompetisi resmi," demikian pernyataan resmi klub.

Sebelum membuktikan diri layak menjadi bagian Barcelona, Braithwaite jadi sasaran lelucon. Sebabnya, saat sesi perkenalan, dia dianggap tidak memiliki skill mumpuni layaknya pemain Blaugrana lainnya.

Lebih Cepat dari Cristiano Ronaldo! Robert Lewandowski Tembus 100 Gol di Liga Champions

Tapi, semua itu kini bisa dimentahkan oleh Braithwaite. Dia bisa kembali percaya diri berseragam Barcelona, dan terus memberikan andil besar di setiap pertandingan.

Datang saat Barcelona membutuhkan striker pengganti Luis Suarez dan Ousmane Dembele yang cedera panjang, dia tentu memiliki beban berat. Belum lagi harus bertandem dengan pemain terbaik di dunia, seperti Messi.

Pemain Timnas Argentina Lionel Messi

Ketika Lionel Messi Kirim Kado Natal untuk 160 Pemain, Kiper Ini Dapat Paling Banyak

Lionel Messi pernah mengirimkan hadiah Natal kepada 160 pemain berbeda pada tahun 2020, termasuk 13 dari Liga Premier.

img_title
VIVA.co.id
25 Desember 2024