Filipe Luis Tinggalkan Atletico Madrid
VIVA – Usai sudah kebersamaan Filipe Luis bersama Atletico Madrid. Setelah delapan musim yang fenomenal, bek 33 tahun ini mengumumkan perpisahan bersama Los Rojiblancos.
Kontrak Luis sebenarnya sudah habis pada akhir Juni 2019 lalu. Namun, dia menunda mengumumkan masa depannya sampai mengantarkan Brasil menjuarai Copa America 2019.
"Hari ini bukanlah hari yang menyedihkan buat saya. Ini adalah hari bahagia buat saya. Saya sudah memberikan segalanya buat klub ini dan saya memiliki kenangan indah bermain di sini," kata Luis dilansir Football Espana.
Luis menjadi sederet pemain lama yang meninggalkan Atletico. Dia menyusul langkah Juanfran dan Diego Godin, sebagai anggota juara LaLiga 2013/14, yang memutuskan hengkang.
Luis membela Atletico dalam dua periode, pada 2010 hingga 2015 dan 2015 hingga 2019. Pada musim 2014/15 dia sempat mencoba peruntungan di Chelsea sebelum kembali ke Atletico di musim selanjutnya.
Sejumlah gelar sudah dirasakan Luis bersama Atletico. Yakni satu gelar LaLiga, satu Copa del Rey, dua Liga Europa, dan dua Piala Super Eropa.