Bek Andalan Cedera, Atletico Waswas Jelang 'Jadwal Neraka'
- https://twitter.com/LaLigaEN
VIVA – Atletico Madrid sukses mengalahkan Getafe 2-0 dalam lanjutan LaLiga, Sabtu 26 Januari 2019. Sayang, kemenangan di Wanda Metropolitano ini harus memakan tumbal.
Bek tengah andalan, Diego Godin mengalami cedera paha. Bek 32 tahun ini digantikan Juanfran di menit 46.
"Diego Godin tidak bisa menyeselaikan derby melawan Getafe dan harus diganti usai jeda, sebagai tindakan pencegahan atas masalah otot di pahanya," demikian bunyi pernyataan di situs resmi Atletico.
Kabar ini jelas menjadi pukulan telak untuk Atletico. Sebab, tim besutan Diego Simeone ini bakal menghadapi jadwal neraka.
Pekan depan Atletico akan melawat ke markas Real Betis, lalu menjamu Real Madrid. Setelah itu, mereka akan bertemu rival sekota lainnya, Rayo Vallecano.
Atletico juga ditunggu lawan berat di Liga Champions. Los Rojiblancos ditunggu Juventus di babak 16 besar di Wanda Metropolitano, 21 Februari 2019 mendatang.