Bintang Timnas Jerman Ingin Hengkang dari Wolfsburg

Bintang Timnas Jerman, Julian Draxler
Sumber :
  • REUTERS/John Sibley
VIVA.co.id
- Baru semusim Julian Draxler berseragam VfL Wolfsburg, namun sang pemain rupanya sudah ingin hengkang. Bintang Timnas Jerman berusia 22 tahun ini punya ambisi bermain bersama klub elite Eropa.

Draxler diboyong Wolfsburg dari Schalke 04 awal musim lalu. Ia hengkang menuju Wolfsburg di tengah rumor yang mengaitkan namanya dengan dua klub elite Eropa, Juventus dan Arsenal kala itu.

Kebenaran akhirnya terungkap. Menurut Draxler, ia setuju bergabung dengan Wolfsburg, dengan catatan ia boleh meninggalkan Volkswagen Arena, andai ada klub yang mau meminangnya. Meskipun, waktu bermainnya bersama Wolfsburg baru semusim.

Kini, Draxler nampaknya ingin menagih janji yang pernah diucap manajemen Wolfsburg untuk melepasnya. Meskipun, nampaknya manajemen klub berjuluk Die Wolfe takkan melepasnya.
Pogba: Terima Kasih Juventus

"Sebelum pergi, mereka mengatakannya sendiri. Setelah Piala Eropa, saya sendiri telah menjelaskan kepada pelatih (Wolfsburg), Dieter Hecking, bahwa saya ingin meninggalkan Wolfsburg. Pelatih sudah tahu selama tiga pekan lebih," ujar Draxler kepada Bild.
Tarik Ulur Transfer ke MU Membuat Pogba Terganggu

"Secara lisan saya yakin setelah transfer bulan Agustus 2015 (ke Wolfsburg), saya bisa meninggalkan klub saat diberi kesempatan. Saya tahu dari Hecking serta Direktur Teknik, Klaus Allofs. Hal itu sangat jelas diantara semua pihak, saya ingin pergi ke klub top internasional jika ada kesempatan, dan jika ada klub lain menunjukkan minatnya," katanya.
Dybala: Higuain Hadirkan Persaingan Ketat di Juventus

Di musim perdananya bersama Wolfsburg, Draxler tampil dalam 34 laga dan mencetak sembilan gol. Saat ini, nama Draxler memang kembali dikaitkan dengan Arsenal.
 Pemain muda Boca Juniors, Rodrigo Bentancur.

Milan Kalahkan Juventus Gaet Gelandang Boca Juniors

Bentancur kabarnya telah menyepakati kontrak lima tahun.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016