Ribery: Guardiola Ingusan dan Terlalu Banyak Bicara
- Reuters/Bobby Yip
VIVA.co.id – Bintang Bayern Munich Frank RIbery, tidak berusaha menutupi pandangan buruknya, terhadap gaya manajemen Pep Guardiola. Dia menyebut pelatih berkepala plontos tersebut ingusan, atau masih muda dan kurang pengalaman.
Dikutip dari Sunsport pada Jumat 29 Juli 2016, Ribery menyatakan dengan jelas, kekecewaannya pada kegagalan Bayern menjadi juara Liga Champions. Tiga musim Bayern ditangani Guardiola, dan tidak pernah ada kesuksesan di tingkat Eropa.
"Guardiola adalah pelatih muda yang kurang pengalaman. Kadang, dia terlalu banyak bicara. Sepakbola sangat sederhana," ujar penyerang sayap asal Prancis itu. Dia menegaskan, tidak boleh ada kesalahan di pertandingan semifinal Liga Champions.
Ribery mengatakan kekalahan Bayern, terjadi karena keputusan Guardiola tidak memainkan Thomas Mueller sejak menit pertama, dalam laga semifinal melawan Atletico Madrid. "Lawan Atletico, Mueller tidak bermain sejak awal di leg pertama."
"Jerome Boateng juga tidak dipilih (untuk diturunkan) dan harus menonton pertandingan dari tribun. Jika Anda ingin memenangkan gelar penting seperti Liga Champions, Anda butuh pelatih, yang bisa memberikan Anda perasaan baik," ujarnya.