Juventus 'Pede' Bajak Pemain Serba Bisa Liverpool

Gelandang Timnas Jerman, Emre Can
Sumber :
  • REUTERS/Carl Recine

VIVA.co.id – Perburuan pemain masih terus dilakukan Juventus dalam bursa transfer musim panas 2017. Sejumlah pemain top semisal, Douglas Costa, Kylian Mbappe, Danilo, Matteo Darmian, dan Renato Sanches, dikaitkan dengan juara Serie A 2016/2017 ini.

1 Poin yang Dibawa Juventus dari Markas Lille Sudah Cukup Membuat Motta Merasa Puas

Hingga saat ini, Juventus sudah mendaparkan dua pemain, Rodrigo Betancur dari Boca Juniors, serta Patrick Schick dari Sampdoria. Memboyong dua pemain, Juventus sudah menghabiskan dana sebesar €40 juta, atau senilai dengan Rp612,3 miliar.

Yang terbaru, armada I Bianconerri dikabarkan tengah mengincar gelandang berpaspor Jerman milik Liverpool, Emre Can. Pemain yang bisa bermain di sejumlah posisi ini memang tengah berkilau penampilannya.

Juventus Mau Panggil Pulang, Pemainnya Masih Nyaman Jadi Pinjaman

Can ikut membawa Timnas Jerman keluar sebagai juara Piala Konfederasi 2017 Rusia beberapa waktu lalu. Tak hanya itu, meski usianya masih 23 tahun Can senantiasa jadi pilihan utama Juergen Klopp dalam skuat utama The Anfield Gang.

Menurut laporan Gazzetta dello Sport, Liverpool memasang banderol sebesar £30 juta, atau setara dengan Rp514,5 miliar. Masuknya nama Can dalam daftar buruannya, tak lepas dari keinginan Massimiliano Allegri untuk bisa menduetkannya dengan sang senior, Sami Khedira, di lini tengah Juventus.

Pemain Timnas Belgia Bikin Juventus Kepincut

Can bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen awal musim 2014/2015. Tiga musim membela panji Merseyside Merah, alumni akademi sepakbola Bayern Munich sudah tampil dalam 129 laga dan mencetak 8 gol.

Paul Pogba dan IShowSpeed

Paul Pogba Bisa Ngomong Bahasa Indonesia Berkat IShowSpeed: Minggir Lu Miskin

Konten kreator asal Amerika, IShowSpeed kembali mencuri perhatian setelah mengajarkan mantan pemain Manchester United, Paul Pogba Bahasa Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024