Siapa Andre Silva, Rekrutan Milan yang Bikin Ronaldo Kagum?

Pemain timnas Portugal, Andre Silva
Sumber :

VIVA.co.id – Andre Silva menjadi rekrutan nomor empat AC Milan untuk musim depan. Dia didatangkan dari FC Porto untuk mempertajam lini depan Rossoneri.

Daftar 31 Peserta Piala Dunia Antarklub 2025, Ada Klubnya Messi dan Ronaldo?

Tak main-main, kabarnya Milan harus menggelontorkan €38 juta buat menebus pemain 21 tahun itu. Dia pun mendapat kontrak langsung selama lima tahun.

Lalu apa kehebatan Silva yang disebut-sebut akan menggantikan peran Carlos Bacca sebagai ujung tombak andalan Milan?

Bintang Muda Real Madrid Juara Tilawah Alquran di Negaranya

Testimoni dari seniornya di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, layak dicermati. Pemain terbaik dunia empat kali tersebut menyebut Silva sebagai calon penerusnya di masa depan.

"Ketika saya pensiun, Portugal akan berada di tangan yang tepat. Sebab mereka sudah menemukan penyerang hebat, Andre Silva," kata Ronaldo beberapa waktu lalu.

Lionel Messi Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025, Cristiano Ronaldo Cuma Jadi ...

Silva memang layak disebut sebagai bintang masa depan. Masuk skuat utama Porto sejak 2015 lalu, kariernya pun terus berkembang.

Musim lalu Silva berhasil menembus tim utama. Dia dipercaya sebagai juru gedor Porto. Hasilnya, pemain bertinggi 185 sentimeter tersebut masuk jajaran lima besar bomber terbuas di liga Portugal. Total dia mengoleksi 16 gol dalam 32 penampilan.

Di Liga Champions, Silva juga mencuat. Tampil sejak babak kualifikasi, dia mampu mendulang lima gol.

Sedangkan di timnas, dalam tempo singkat Silva sudah melejit. Baru dipanggil dan melakukan debut pada Agustus lalu, namun dia langsung mencatat delapan caps serta menyumbang tujuh gol buat Seleccao.

Menilik catatan tersebut rasanya tidak salah jika Milan yang tadinya ingin memboyong Alvaro Morata, kemudian berbelok memboyong Silva sebagai target alternatif.

Pemain Al Nassr, Cristiano Ronaldo

Gol ke-908 Cristiano Ronaldo

Gol ke-908 sepanjang karier Cristiano Ronaldo tercipta ketika Al Nassr menghadapi Al Ain dalam pertandingan Liga Champions Asia di Al Awwal Park

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024