AC Milan Lepas Luiz Adriano ke Klub Rusia

Penyerang AC Milan, Luiz Adriano
Sumber :
  • REUTERS/Giampiero Sposito

VIVA.co.id – Luiz Adriano dipastikan akan meninggalkan AC Milan pada bursa transfer musim dingin nanti. Hal tersebut diungkapkan langsung CEO AC Milan, Adriano Galliani. 

Donnarumma Bikin PSG Tewas, yang Girang Malah Fans AC Milan

Galliani mengatakan, Adriano akan meninggalkan Milan dan bergabung dengan klub Rusia, Spartak Moscow. Dikutip dari Football-Italia, Milan akan menghemat €25 juta (sekitar Rp351 miliar), jika membiarkan Adrianio pergi. 

"Saya tidak ingin melakukan klaim sepihak. Tapi dapat saya katakan transfer Luiz Adriano ke Spartak Moscow sangat mungkin terjadi," kata Galliani. 

Rekor Ngeri Clarence Seedorf di Liga Champions, Ronaldo-Messi Lewat

Milan membeli Adriano dari Shaktar Donetsk pada tahun 2015. Selama dua musim berada di San Siro, pemain asal Brasil ini hanya tampil 36 pertandingan. 

Kontrak Adriano di Milan sebenarnya sampai 2020. Namun, karena dinilai tidak sesuai dengan harapan, maka Milan lebih baik menjualnya. 

Mengharukan, Legenda AC Milan Clarence Seedorf Resmi Jadi Mualaf

Musim ini, Adriano baru bermain sebanyak 7 pertandingan di Serie A. Adriano gagal bersaing dengan Carlos Bacca dan Gianluca Lapadula. 

Zlatan Ibrahimovic dan Olivier Giroud

2 Predator AC Milan di Mata Stefano Pioli

AC Milan bakal berhadapan dengan Empoli dalam lanjutan Serie A. Jelang laga, Stefano Pioli bicara dua predator di timnya.

img_title
VIVA.co.id
12 Maret 2022