Ditahan Imbang Inter, Berlusconi Sambangi Ruang Ganti Milan

Mantan Presiden AC Milan, Berlusconi.
Sumber :

VIVA.co.id – AC Milan harus puas berbagi angka dengan Inter Milan dalam pertandingan pekan ke-13 Serie A di San Siro, Senin 21 November 2016 dini hari WIB. Hasil imbang 2-2 sedikit menyesakkan bagi Milan karena gol penyama kedudukan tercipta di menit akhir melalui Ivan Perisic.

Jay Idzes Nongol di Instagram Inter Milan, Netizen Indonesia Bilang Begini

Begitu wasit meniupkan peluit pertandingan usai, rupanya Presiden Milan, Silvio Berlusconi menyambangi ruang ganti pemain. Menurut Vicenzo Montel selaku pelatih, sang Presiden kecewa dengan hasil imbang.

(Baca juga: Kegigihan Inter Sukses Mentahkan Keunggulan AC Milan)

Inter Milan Kesulitan Bongkar Pertahanan Jay Idzes Cs, Simone Inzaghi: Kami Seharusnya ....

"Presiden Silvio Berlusconi sedikit marah dengan hasil akhir pertandingan, tetapi dia memuji perjuangan para pemain," ujarnya seperti dilansir Football Italia.

Meski begitu, pria berusia 80 tahun tersebut menyimpan harapan. Mengingat saat ini I Rossoneri berada di posisi ketiga klasemen dengan raihan 26 poin, sama dengan yang didapat AS Roma yang berada di posisi kedua.

Inter Milan Vs Venezia, Mampukah Jay Idzes Redam Ketajaman Lautaro Martinez?

"Dia datang dan memberi pujian karena kita sedang dalam posisi yang baik di klasemen dan sudah mampu bermain dengan baik di pertandingan hari ini," tutur gelandang AC Milan, Giacomo Bonaventura.

(Baca juga: Saling Klaim Layak Menang di Derby Milan)

Pada MInggu 27 November 2016 Milan akan melawat ke Stadion Carlo Castellani, markas Empoli. Mereka memiliki peluang merebut kemenangan, mengingat saat ini calon lawannya itu tercecer di posisi ke-17 klasemen sementara.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Arsenal Merasa Diperlakukan dengan Buruk oleh Wasit di Markas Inter Milan

Arsenal harus pulang dengan tangan hampa dari lawatan ke Giuseppe Meazza, markas Inter Milan dalam pertandingan lanjutan Liga Champions

img_title
VIVA.co.id
7 November 2024