Antisipasi Kepergian Icardi, Inter Bidik Bomber Tajam Madrid
- REUTERS/Andrea Comas
VIVA.co.id -Â Inter Milan bersiap melepas striker andalan, Mauro Icardi di musim panas mendatang. Pemain internasional Argentina ini terus dihubungkan dengan Atletico Madrid dan Chelsea.
Untuk mengantisipasi kepergian Icardi, La Beneamata membidik striker anyar. Menurut laporan Corriere dello Sport, Inter mengincar bomber tajam Real Madrid, Karim Benzema.
Benzema diyakini sebagai pemain yang diidamkan Presiden klub, Erick Thohir. Penguasaha asa Indonesia ini menginginkan pemain dengan nama besar yang bisa membawa Inter meraih juara.
Benzema dikabarkan ingin meninggalkan Los Blancos di musim panas mendatang. Itu tak lepas dari kasus hukum yang terus membelit pemain internasional Prancis ini.
Saat ini, pemain 28 tahun tersebut tengah dalam penyelidikan terkait pemerasan dengan video seks Mathieu Valbuena. Posisi Benzema di Timnas Prancis untuk Piala Eropa 2016 tengah dibekukan.
Meski tengah bermasalah dengan hukum, Benzema tetap tampil tajam di lapangan. Pemain 28 tahun ini menorehkan 24 gol dari 24 penampilan di semua kompetisi, musim ini.
Â