Tak Sanggup Bayar Utang, Parma Jual Tempat Latihan
- Twitter/Parma Calcio 1913
VIVA.co.id -Â Parma tidak juga berhasil keluar dari krisis keuangan yang membelit. Setelah bangkrut karena utang, yang membuat mereka terlempar ke Serie D, kini Parma dilaporkan terpaksa menjual tempat latihannya di Collecchio.
Dikutip dari Gazzetta World pada Senin, 7 Maret 2016, Parma harus berganti nama menjadi Parma Calcio 1913, memulai kembali dari nol di liga amatir. Mereka pun mulai membeli kembali, beberapa trofi yang pernah dijual.
Seiring bertambahnya suporter baru, Parma yang seolah lahir kembali, seperti telah berada di cakrawala kebangkitan. Namun segala sesuatu yang baik, memang tidak dapat terus bertahan seperti yang diharapkan.
Situasi kembali menjadi buruk, karena mereka terpaksa menjual pusat latihan. Pengumuman sudah dibuat, dan para pembeli yang tertarik diundang untuk mengajukan penawaran dimulai pada 28 April mendatang.
Harga sudah dipatok pada angka 9,9 juta euro. Walau klub memiliki hak untuk menolak penjualan, mereka terancam diusir dari lapangan latihan, jika gagal memenuhi pembayaran dalam waktu 30 hari hingga tanggal pelelangan.