Lazio Tolak Jual Anderson Demi Rencana Masa Depan
Senin, 15 Februari 2016 - 22:44 WIB
Sumber :
- zimbio.com
VIVA.co.id
- Direktur Olahraga Lazio, Igli Tare, menolak menjual gelandang Felipe Andreson, meskipun mendapatkan tawaran €50 juta. Salah satu klub yang menawar pemain berusia 22 tahun ini Manchester United.
Baca Juga :
Rayakan Ulang Tahun ke 34, Ini Kata Ronaldo
Pemain asal Brasil ini, masih menjadi rencana Lazio untuk beberapa musim mendatang. Football-Italia melaporkan, sejauh ini penampilan Anderson sangat mengensankan bagi Lazio.
Namun, musim 2015/2016 penampilan Anderson sedikit berkurang. Tare mengakui, akan menjadi kesalahan jika ia menjual siapa pun.
"Dengan bagian yang baik dan masih bermain, dengan tujuan penting seperti Liga Eropa sangat prematur menempatkan tim Lazio diadili," kata Tare, Senin 15 Februari 2016.
Menurut Tare, ia sangat yakin dengan proyek Lazio. Ia pun ingin menambah pemain muda dan membiarkan mereka berkembang.
Tare menuturkan, ia melihat pergerakan beberapa tim seperti Juventus, AS Roma, Internazionale Milan dan Napoli. Mereka menjual pemain kemudian menginvestasikan uangnya untuk meningkatkan klub.
"Saya mengatakan bahwa ide menolak menjual Anderson, karena kami sangat ingin memberikan konsistensi untuk proyek ini. Yang terpenting membawa Lazio ke tingkat lebih baik," kata pria berusia 42 tahun itu. (ren)
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Menurut Tare, ia sangat yakin dengan proyek Lazio. Ia pun ingin menambah pemain muda dan membiarkan mereka berkembang.