Alvaro Morata Bawa Warna Baru ke AC Milan

Alvaro Morata saat AC Milan vs Torino
Sumber :
  • AP Photo/Antonio Calanni

Italia, VIVA – Alvaro Morata didatangkan AC Milan pada bursa transfer musim panas 2024/2025. Dia didatangkan dari Atletico Madrid tidak lama usai membawa Timnas Spanyol menjuarai EURO 2024.

Kedatangan Alvaro Morata disambut positif oleh para pemain AC Milan, salah satunya adalah Matteo Gabbia. Menurutnya, karakter sang penyerang sangatlah baik.

Morata datang dengan membawa mental sang juara. Dia tidak cuma memiliki kualitas secara teknik, tapi juga kepemimpinan yang baik pula.

"Alvaro jelas seorang juara, dia tidak cuma membawa kualitas teknis, tapi juga banyak kepemimpinan dan kepribadian," kata Matteo Gabbia, dikutip dari Dazn.

Kapten Timnas Spanyol, Alvaro Morata saat melawan Italia

Photo :
  • AP Photo/Martin Meissner

Gabbia bahkan merasa kepemimpinan Morata tak cuma muncul saat ada di dalam lapangan. Dalam latihan pun, semangat positif dari pemain asal Spanyol itu terasa memberi dampak.

Karena itulah Gabbia dengan yakin menilai Morata merupakan bagian penting dari Milan saat ini. Semua anggota tim menyambut kedatangannya dengan perasaan senang.

"Dia adalah pemain yang meski tidak bermain dan cuma berlatih, tapi banyak menularkan. Dia adalah bagian yang sangat penting dari tim," tutur Gabbia.

Hasil Lengkap: Man City Tumbang, Kakak Eliano Reijnders Jadi Pahlawan AC Milan

"Tim dan saya senang dia berada di sini. Dia akan memberikan kami bantuan yang luar biasa," imbuhnya.

Gelandang AC Milan Soroti Keputusan Eliano Reijnders Bela Timnas Indonesia, Ini Cerita yang .....
Pemain AC Milan Tijjani Reijnders

Harapan Bek AC Milan untuk Sang Adik Eliano Reijnders: Timnas Indonesia dan Belanda Bertemu di Piala Dunia 2026

Pemain timnas Indonesia Eliano Reijnders mengungkapkan kepada awak media bahwa kakaknya, Tijjani Reijnders, memberikan pesan penting kepadanya.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024