Tak Ada Ribut-ribut di Internal AC Milan

Bek AC Milan, Theo Hernandez
Sumber :
  • instagram.com/theo3hernandez

Italia, VIVA – Theo Hernandez dan Rafael Leao mendapat banyak kritik saat AC Milan melawat ke markas Lazio dalam pertandingan lanjutan Serie A 2024/2025, Minggu 1 September 2024. Kedua pemain tak gabung bersama tim ketika pelati Paulo Fonseca memberi arahan.

Harapan Bek AC Milan untuk Sang Adik Eliano Reijnders: Timnas Indonesia dan Belanda Bertemu di Piala Dunia 2026

Saat itu pertandingan sedang memasuki fase cooling break. Para pemain berkumpul mendengarkan arahan dari pelatih. Akan tetapi, Theo Hernandez dan Rafael Leao memilih tetap berada di lapangan.

Banyak spekulasi beredar terkait hal ini. Hernandez dan Leao dinilai sedang kesal karena cuma main sebagai pemain pengganti dalam pertandingan ini.

Tijjani Reijnders Jadi Incaran Manchester City

Pengamat sepakbola Italia, Paolo Di Canio bahkan menganggap kedua pemain merasa bintang dalam tim dan telah berlaku seenaknya. Itu bisa membuat tim jadi pecah.

Pelatih AC Milan, Paulo Fonseca

Photo :
  • AP Photo/Matthieu Mirville
2 Pertandingan Kebobolan 7 Gol, Real Madrid Dibully Timnas Terburuk di Dunia

Chief Executive Officer (CEO) AC Milan, Giorgio Furlani coba meredam isu liar ini. Dia mengatakan, apa yang terjadi di atas lapangan bukanlah masalah.

Di internal klub sendiri, tidak ada satu pun yang membahas perihal itu. Media massa yang menurutnya membesar-besarkan masalah tersebut.

"Adrenalin pasti sedang tingg-tingginya di tengah laga. Ada banyak pembicaraan mengenai momen tersebut, bahkan ada yang berlebihan," kata Giorgio Furlani, dikutip dari Football Italia.

"Fonseca sudah mengomentari momen itu, demikian juga dengan Theo yang berbicara atas nama Leao. Di internal kami benar-benar tidak ada kejadian apapun," imbuhnya.

Bintang AC Milan asal Portugal, Rafael Leao.

Rafael Leao Belum Paham Kalau Berpotensi Menjadi Salah Satu Pemain Terbaik Dunia

Direktur AC Milan, Zlatan Ibrahimovic merasa Rafael Leao perlu lebih percaya diri lagi. Dia meyakini penyerang Timnas Portugal itu memiliki potensi kelas dunia.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024