Fakta Ganas AC Milan, Juventus Siap-siap Terkapar

Pemain AC Milan rayakan gol ke gawang Juventus
Sumber :
  • AP Photo/Antonio Calanni

VIVA – AC Milan akan menjamu Juventus pada laga lanjutan Liga Italia di San Siro, Senin 23 Oktober 2023. Jelang laga itu, Milan punya fakta ganas kala menghadapi Si Nyonya Tua.

Tijjani Reijnders Jadi Incaran Manchester City

AC Milan dan Juventus sama-sama menorehkan performa ganas awal musim ini.  Kedua tim baru satu kali kalah di Serie A, menjadi modal berharga menghadapi big match Liga Italia akhir pekan ini. 

AC Milan berada di puncak Klasemen Liga Italia, sedangkan Juventus bertengger di posisi ketiga di bawah Inter Milan yang tergusur Rossoneri ke posisi dua.

2 Pertandingan Kebobolan 7 Gol, Real Madrid Dibully Timnas Terburuk di Dunia

Pelatih AC Milan Stefano Pioli percaya skuadnya akan berhasil mengalahkan Juventus di pekan 9 Liga Italia saat Rossoneri menjamu Bianconeri di San Siro.

Terlebih lagi, mereka punya catatan apik ketika menghadapi Juventus. Dilansir Opta, Milan cuma kalah 1 kali dalam 9 laga terakhir vs Juventus di semua kompetisi (M4 S4 K1). Selain itu, Milan selalu clean sheet dalam 3 laga terakhir vs Juventus di Serie A. 

Paul Pogba Bisa Ngomong Bahasa Indonesia Berkat IShowSpeed: Minggir Lu Miskin

Jelang laga ini, Milan juga lagi ganas-ganasnya. Mereka selalu menang dalam 4 laga terakhir di Serie A. dan hanya kebobolan satu gol. Bermain di kandang, Milan juga digdaya. Mereka selalu menang dalam 3 laga kandangnya di Serie A musim ini: 4-1 vs Torino, 1-0 vs Verona, 2-0 vs Lazio.

Pemain AC Milan Tijjani Reijnders

Harapan Bek AC Milan untuk Sang Adik Eliano Reijnders: Timnas Indonesia dan Belanda Bertemu di Piala Dunia 2026

Pemain timnas Indonesia Eliano Reijnders mengungkapkan kepada awak media bahwa kakaknya, Tijjani Reijnders, memberikan pesan penting kepadanya.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024