Kiper AC Milan Marah Dituduh Mau Bunuh Lawan

Kiper AC Milan, Mike Maignan
Sumber :
  • Tano Pecoraro/LaPresse via AP

Italia – Kiper AC Milan, Mike Maignan jadi sorotan usai mendapat kartu merah saat melawan Genoa dalam pertandingan lanjutan Serie A, akhir pekan lalu. Dia melakukan pelanggaran keras terhadap Caleb Ekuban.

Harapan Bek AC Milan untuk Sang Adik Eliano Reijnders: Timnas Indonesia dan Belanda Bertemu di Piala Dunia 2026

Momen itu terjadi saat pertandingan sudah memasuki masa injury time. AC Milan sedang unggul 1-0. Mike Maignan maju meninggalkan gawangnya untuk mengadang bola yang sedang diperebutkan rekan setimnya dengan Caleb Ekuban.

Maignan melompat untuk menyundul bola. Namun, lutut sang kiper mengenai leher Caleb yang langsung terkapar. Wasit awalnya tak menganggap itu sebagai pelanggaran dan membiarkan pertandingan berjalan.

Tijjani Reijnders Jadi Incaran Manchester City

Kiper baru AC Milan, Mike Maignan.

Photo :
  • Twitter/@acmilan

Tapi setelah itu Caleb dan Maignan sama-sama terkapar. Wasit kemudian mendapat isyarat untuk memantau video assistant referee (VAR). Tanpa ragu kartu merah diberikan kepada Maignan.

2 Pertandingan Kebobolan 7 Gol, Real Madrid Dibully Timnas Terburuk di Dunia

Tayangan video pelanggaran Maignan terhadap Ekuban kemudian viral. Salah satu yang angkat bicara adalah Presiden Genoa, Alberto Zangrillo. Dia menganggap apa yang dilakukan Maignan adalah upaya pembunuhan.

Sang kiper tak menerima apa yang diutarakan oleh Alberto Zangrillo. Dia memberi kecaman, dan membela diri. Tidak ada maksud seperti yang ditudingkan kepadanya.

Ekspresi pemain AC Milan usai kebobolan

Photo :
  • AP Photo/Antonio Calanni

"Zangrillo! Kata-kata memiliki arti. Apa yang terjadi kemarin adalah pertaruhan, mungkin pertaruhan yang menyedihkan, tapi sama sekali bukan pembunuhan," tulis Maignan, di media sosial pribadinya.

"Saya mendoakan yang terbaik untuk masa depan Anda dan berharap Anda tidak akan pernah mengalami apa yang baru saja Anda tuduhkan kepada saya."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya