Hubungan Leonardo Bonucci dan Juventus Memanas
- twitter.com/bonucci_leo19
Italia – Kabar terbaru datang dari bek Juventus, Leonardo Bonucci. Hubungannya dengan pemangku kepentingan klub memanas dan ia menuntun untuk kembali digunakan.
Direktur olahraga baru Juventus, Cristiano Giuntoli dan Massimiliano Allegri dilaporkan telah mengabari Leonardo Bonucci bahwa ia tidak diperlukan lagi oleh Si Nyonya Tua.Â
Meski demikian, La Gazzetta dello Sport mengklaim bahwa bek 36 tahun itu belum mau hengkang dari Turin dan telah mengirimkan email, via pengacaranya, kepada Juve yang menuntut Bianconeri untuk mengintegrasikan dirinya kembali ke skuad.
Bonucci masih dikontrak Juventus sampai akhir musim depan, dan bek veteran tersebut bisa menyeret pihak Juve ke pengadilan jika tuntutannya tak dipenuhi.Â
Di sisi lain, Bianconeri bersikukuh dengan keputusan mereka dan menegaskan bahwa Bonucci sudah tak lagi termasuk ke dalam rencana masa depan mereka.
Belakangan, Bonucci telah dikaitkan dengan Lazio dan Sampdoria. Di mana bekas rekannya Andrea Pirlo, menjabat sebagai pelatih.
Selain itu, juga dikaitkan dengan transfer ke MLS, di mana Giorgio Chiellini, 'pasangan emas'-nya di lini belakang Juve dan Italia, saat ini bermain.
Skenario yang paling mungkin terjadi adalah Bonucci diizinkan memutus kontraknya dengan Juve, sehingga ia bisa mencari klub baru dengan bebas untuk musim 2023/24.