Panas, Sindiran Mourinho soal Hukuman Juventus Dicabut

Pelatih AS Roma, Jose Mourinho
Sumber :
  • AP Photo/Andrew Medichini

VIVA Bola – Pelatih AS Roma, Jose Mourinho buka suara terkait hukuman pengurangan 15 poin untuk Juventus dicabut oleh Komite Olimpiade Nasional Italia (CONI). 

Paul Pogba Bisa Ngomong Bahasa Indonesia Berkat IShowSpeed: Minggir Lu Miskin

Mourinho mengaku tidak terkejut dengan hal itu. Dia kembali mengingatkan pernyataanya pada April lalu saat Juventus pertama kali diberi sanksi.

Sudah sejak awal dia menduga hukuman tersebut tidak akan permanen untuk Juventus. Mourinho mengaku sudah mengetahui hal itu lantaran dirinya sudah lama berada di Italia.

1 Poin yang Dibawa Juventus dari Markas Lille Sudah Cukup Membuat Motta Merasa Puas

"Anda yakin poinnya Juve bukan 59? Itu akan menempatkan kami di posisi keempat. Kita di Italia," kata Mourinho.

"Poin mereka dikembalikan tiga bulan lalu, saya sudah di Italia selama empat tahun, bukan empat hari," kata Mourinho seperti dilansir Football Italia.

Inter Milan Vs Venezia, Mampukah Jay Idzes Redam Ketajaman Lautaro Martinez?

Sebelumnya, Juventus sempat dijatuhi hukuman pengurangan 15 poin pada Januari lalu oleh Pengadilan Banding Federal. 

Hukuman itu diberikan lantaran Juventus tersangkus kasus pemalsuan nilai transfer dan keuntungan modal.

Akan tetapi, Juventus tidak terima dengan hukuman tersebut dan kemudian mengajukan banding ke CONI. 

Hasilnya, hukuman Juventus untuk sementara dicabut sampai persidangan baru untuk mengklarifikasi lebih lanjut soal kontroversi kasus yang menjerat Bianconeri.

Dengan demikian, Juventus kembali ke peringkat ketiga klasemen Liga Italia dengan 59 poin. Sementara Roma turun ke posisi keempat dengan 56 poin, disusul AC Milan (53 poin) dan Inter Milan (51 poin).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya