Prediksi Pertandingan Serie A: AC Milan vs Spezia

Pertandingan AC Milan vs Spezia.
Sumber :
  • Twitter/@acmilan

VIVA Bola - Prediksi pertandingan AC Milan vs Spezia dalam lanjutan Serie A matchday ke 13 di Stadion San Siro, Minggu 6 November 2022, pukul 02.45 WIB.

Pada pertandingan sebelumnya, AC Milan sukses meraih kemenangan besar atas Salzburg dengan skor 4-0. Dalam laga tersebut, Olivier Giroud langsung membawa AC Milan unggul ketika laga baru berjalan 14 menit.

Di babak kedua, AC Milan semakin menggila setelah menyarangkan tiga gol masing-masing ditorehkan Rade Krunic (46') Olivier Giroud (57') dan Junior Messias (91+1'). Hasil ini membuat Rossoneri lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

AC Milan vs Salzburg di Liga Champions

Photo :
  • AP Photo/Luca Bruno

Sementara di pertandingan sebelumnya, Spezia menelan kekalahan 1-2 atas tamunya Fiorentina. Dalam laga tersebut, Spezia tertinggal terlebih dahulu menit ke-14 melalui aksi Nikola Milenkovic setelah mendapatkan umpan Cristiano Biraghi.

Menit ke 35, Spezia berhasil menyamakan kedudukan ditorehkan M'Bala Nzola setelah menerima umpan Albin Ekdal. Setelah menyamakan skor, Spezia semakin percaya diri membuka serangan ke pertahanan Fiorentina.

Alih-alih ingin meraih kemenangan. Spezia malah kecolongan gol jelang laga berakhir, tepatnya menit ke 90 dicetak Arthur Cabral. Hasil ini membuat Spezia berada di peringkat ke 16 dengan sembilan poin dari 12 pertandingan.

Para pemain Spezia merayakan gol

Photo :

Laga AC Milan vs Spezia diprediksi akan dimenangkan skuad asuhan Stefano Pioli. Dilihat dari kualitas pemain, AC Milan jauh diunggulkan. Kemenangan sebelumnya pun akan menjadi modal penting Rossoneri menghadapi Spezia.

Dalam lima kali pertemuan terakhirnya, AC Milan meraih tiga kali kemenangan dan dua kemenangan diraih Spezia. Hal inilah yang membuat AC Milan lebih diunggulkan selain dilihat dari kualitas pemain.

Prediksi Susunan Pemain
AC Milan
: Ciprian Tatarusanu, Theo Hernandez, Matteo Gabbia, Simon Kjaer, Pierre Kalulu, Ismaël Bennacer, Sandro Tonali, Charles De Ketelaere, Rafael Leão, Ante Rebic, Olivier Giroud.

Spezia: Bart?omiej Dr?gowski, Emil Holm, Ethan Ampadu, Jakub Kiwior, Dimitris Nikolaou, Arkadiusz Reca, Mehdi Bourabia, Albin Ekdal, Kevin Agudelo, M'Bala Nzola, Emmanuel Gyasi.

Prediksi Skor Akhir
AC Milan vs Spezia 2-0

Head To Head
16-01-14 AC Milan vs Spezia 3-1
04-10-20 AC Milan vs Spezia 3-0
14-02-21 Spezia vs AC Milan 2-0
25-09-21 Spezia vs AC Milan 1-2
18-01-22 AC Milan vs Spezia 1-2.

5 Pertandingan Terakhir AC Milan
17-10-22 Verona  vs AC Milan 1-2
22-10-22 AC Milan vs AC Monza 4-1
26-10-22 Dinamo Zagreb vs AC Milan 0-4
31-10-22 Torino vs AC Milan 2-1
03-11-22 AC Milan vs Salzburg 4-0.

Sejarah Baru! Kemenangan Perdana Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi

5 Pertandingan Terakhir Spezia
09-10-22 Monza vs Spezia 2-0
16-10-22 Spezia vs Cremonese 2-2
19-10-22 Spezia vs Brescia 3-1
22-10-22 Salernitana vs Spezia 1-0
30-10-22 Spezia vs Fiorentina 1-2.

Catatan Head To Head: Timnas Indonesia Belum Pernah Tekuk Arab Saudi, Saatnya Pecah Telur?
Bintang AC Milan asal Portugal, Rafael Leao.

Rafael Leao Belum Paham Kalau Berpotensi Menjadi Salah Satu Pemain Terbaik Dunia

Direktur AC Milan, Zlatan Ibrahimovic merasa Rafael Leao perlu lebih percaya diri lagi. Dia meyakini penyerang Timnas Portugal itu memiliki potensi kelas dunia.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024