Jose Mourinho Hadirkan Keajaiban bagi AS Roma
- ANTARA/Vincenzo Pinto
VIVA Bola – Jose Mourinho mulai membentuk skuad terbaiknya untuk AS Roma mengarungi musim 2022/2023. Mereka berhasil mendatangkan pemain bagus seperti Paulo Dybala dan Georginio Wijnaldum.
Roma mendapatkan Dybala secara gratis setelah kontraknya dengan Juventus tidak diperpanjang. Mourinho yang berperan penting membujuk sang pemain untuk gabung.
Selanjutnya Wijnaldum didatangkan dengan status pinjaman dari Paris Saint-Germain. Nama besar Mourinho yang membuatnya mau datang.
Mantan anak asuh Mourinho di Inter Milan, Marco Materazzi memperingatkan tim-tim di Serie A. Dia menilai Mourinho mulai membangun Roma dengan kekuatan luar biasa.
Juru taktik asal Portugal itu membuat keajaiban bersama Roma. Pengalamannya di level tertinggi bukan tidak mungkin bakal membawa Roma menjadi pesaing perebutan juara Serie A musim ini.
"Mourinho telah menciptakan lingkungan yang luar biasa di Roma. Menciptakan keajaiban utuk klub dan para penggemar," kata Materazzi, dikutip dari Football Italia.
"Dia memiliki pengalaman dan kredibilitas untuk menuntut yang terbaik dari para pemainnya," imbuhnya.
Pengalaman sebagai anak asuh Mourinho membuat Materazzi percaya diri membicarakan hal itu. Menurut dia, pria berjuluk The Special One tahu betul bagaimana caranya untuk menang.
"Tidak pernah mudah untuk menang dan Mourinho tahu bagaimana melakukannya. Dia telah menyatukan Roma dan itu adalah keajaiban nyata. Hampir tidak mungkin melakukannya di Roma," tuturnya.