Dusan Vlahovic Pimpin Kebangkitan Juventus di Kandang Cagliari

Pemain Juventus merayakan gol
Sumber :
  • Twitter/@juventusfc

VIVA – Juventus berhasil bangkit dari kekalahan dengan menghajar Cagliari pada lanjutan Serie A di Sardegna Arena, Minggu 10 April 2022. Bianconeri unggul tipis 2-1.

1 Poin yang Dibawa Juventus dari Markas Lille Sudah Cukup Membuat Motta Merasa Puas

Juventus yang memiliki rekor positif ketika bersua tuan rumah langsung tampil menekan di awal pertandingan. Tapi, mereka malah kecolongan lebih dulu di menit 10.

Adalah Joao Pedro yang mampu mengoyak gawang Bianconeri yang dikawal Wojciech Szczesny. Dia menerima umpan matang dari Razvan Marin dan dengan dingin menyeploskan bola ke dalam gawang.

Inter Milan Vs Venezia, Mampukah Jay Idzes Redam Ketajaman Lautaro Martinez?

Tiga menit berselang, Juventus coba memberi respons cepat. Paulo Dybala mendapat adangan di dalam kotak penalti. Namun, wasit tak menilainya sebagai penalti.

Gol sempat hadir bagi tim asuhan Massimiliano Allegri di menit 23. Dybala yang berhasil membobol gawang Alessio Cragno. Tapi, gol itu harus dianulir lantaran dianggap handball.

Dibekap Napoli, Pelatih AC Milan Masih Bilang Cara Main Anak Asuhnya yang Terbaik

Gol sebenarnya hadir di kala babak pertama sudah hampir habis. Matthijs de Ligt menanduk bola hasil sepak pojok Juan Cuadrado. Skor 1-1 menjadi akhir babak pertama.

Nasib sial kembali dirasakan Juventus di laga ini. Gol kedua mereka kembali dianulir setelah kali ini tertangkap offside pada menit 50.

Kondisi tersebut semakin memantik semangat Juventus untuk menekan pertahanan Cagliari. Akhirnya, upaya mereka berbuah hasil di menit 75.

Dusan Vlahovic kembali jadi pahlawan Juventus dengan golnya tersebut. Memang sedikit berbau keberuntungan, tapi tetap disahkan wasit dan membawa Si Nyonya Tua berbalik memimpin 2-1.

Ternyata, gol itu menjadi yang terakhir di laga ini sekaligus memberi kemenangan bagi Juventus. Tambahan tiga poin membuat Bianconeri mengoleksi 62 angka namun tetap berada di posisi keempat.

Sedangkan, Cagliari terdampar di peringkat 17 dengan 25 poin.

Susunan Pemain

Cagliari: Alessio Cragno (PG); Andrea Carboni, Matteo Lovato, Giorgio Altare, Raoul Bellanova, Alessandro Deiola (Keita Balde 79'), Razvan Marin, Charalampos Lykogiannis, Dalbert (Marko Rog 58'), Leonardo Pavoletti (Gaston Pereiro 67'), Joao Pedro.

Juventus: Wojciech Szczesny (PG); Danilo, Matthijs De Ligt, Giorgio Chiellini, Luca Pellegrini, Juan Cuadrado (Leonardo Bonucci 86'), Denis Zakaria, Arthur, Adrien Rabiot (Federico Bernardeschi 68'), Paulo Dybala (Moise Kean 81'), Dusan Vlahovic.

Paul Pogba dan IShowSpeed

Paul Pogba Bisa Ngomong Bahasa Indonesia Berkat IShowSpeed: Minggir Lu Miskin

Konten kreator asal Amerika, IShowSpeed kembali mencuri perhatian setelah mengajarkan mantan pemain Manchester United, Paul Pogba Bahasa Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024