Inter Milan Ditahan Seri Atalanta Tanpa Gol
- Twitter/@Atalanta_BC
VIVA – Inter Milan bertandang ke markas Atalanta dalam lanjutan pertandingan Serie A 2021/22 di Gewiss Stadium, pada Senin 17 Januari 2022, dini hari WIB. Di laga tersebut, kedua tim sama-sama gagal mencetak gol.
Pada awal pertandingan, Inter mendominasi permainan dari sisi penguasaan bola. Namun, La Beneamata masih kesulitan untuk membongkar pertahanan tuan rumah.
Peluang terbaik Inter datang pada menit ke-26 ketika tembakan Alexis Sanchez masih bisa dimentahkan Juan Musso. Striker Atalanta, Luis Muriel melakukan protes keras pada wasit karena menilai dia terlebih dahulu dilanggar.
Jelang babak pertama usai, Atalanta mendapat peluang emas lewat sundulan Matteo Pessina yang masih gagal membuahkan gol. Skor 0-0 pun menjadi hasil sementara saat turun minum.
Usai jeda, tempo tinggi masih dipertahankan kedua tim. Inter pun menciptakan beberapa peluang untuk mencetak gol yang sayangnya masih gagal menjadi gol.
Sementara itu, Atalanta juga sempat hampir memimpin lewat aksi Mario Pasalic dan Muriel. Namun, usaha keduanya masih juga belum berhasil.
Hingga peluit panjang tanda berakhirnya dibunyikan oleh wasit, tidak gol yang terjadi di laga ini. Skor kacamata alias 0-0 menjadi hasil akhir dalam duel antara Atalanta kontra Inter Milan.
Atas hasil ini, Inter tetap bercokol di puncak klasemen sementara Serie A dengan koleksi 50 poin. Sedangkan, Atalanta berada di posisi keempat dengan perolehan 42 poin.
Susunan pemain
Atalanta: Juan Musso (PG); Merih Demiral, Jose Luis Palomino, Berat Djimsiti; Remo Freuler, Marten de Roon, Teun Koopmeiners, Giuseppe Pezzella; Matteo Pessina (Aleksey Miranchuk 78'), Luis Muriel (Roberto Piccoli 87'), Mario Pasalic (Davide Zappacosta 90').
Inter Milan: Samir Handanovic (PG); Danilo D'Ambrosio, Milan Skriniar, Alessandro Bastoni (Stefan de Vrij 83'); Matteo Darmian (Denzel Dumfries 67'), Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu (Arturo Vidal 67'), Ivan Perisic; Edin Dzeko (Lautaro Martinez 82'), Alexis Sanchez (Joaquin Correa 67').