Kegilaan Juventus di Akhir Musim, Depak Pirlo Datangkan Gattuso

Pelatih Napoli, Gennaro Gattuso.
Sumber :
  • twitter.com/sscnapoli

VIVA – Juventus dilaporkan mengambil langkah kejutan dengan memasukkan Gennaro Gattuso sebagai salah satu calon suksesor Andrea Pirlo. Bianconeri melihat pelatih Napoli itu memiliki prospek untuk mengembalikan Juventus ke persaingan juara Serie A musim depan.

Paul Pogba Bisa Ngomong Bahasa Indonesia Berkat IShowSpeed: Minggir Lu Miskin

Bianconeri saat ini tengah galau menentukan pelatih baru sebagai pengganti Pirlo yang hampir pasti kehilangan pekerjaannya di akhir musim ini. Pelatih asal Italia itu bakal didepak meskipun berhasil membawa Si Nyonya Tua finis di zona Liga Champions.

Sejumlah nama pun disiapkan manajemen Juventus untuk menjadi suksesornya. Mulai dari Zinedine Zidane, Massimiliano Allegri, dan yang terbaru adalah Gattuso.

1 Poin yang Dibawa Juventus dari Markas Lille Sudah Cukup Membuat Motta Merasa Puas

Ya, Juventus memasukkan eks juru taktik AC Milan itu sebagai salah satu kandidat pelatih barunya musim depan. Langkah ini terbilang mengejutkan karena dengan situasi saat ini, Bianconeri membutuhkan pelatih yang lebih berpengalaman.

Kendati demikian, Gattuso dinilai cukup mumpuni dengan segudang pengalamannya. Terlebih, dia saat ini mampu membawa Napoli masuk ke persaingan tiket Liga Champions musim depan.

Juventus Mau Panggil Pulang, Pemainnya Masih Nyaman Jadi Pinjaman

Penunjukan Gattuso juga disebut akan lebih mudah ketimbang dua calon lainnya. Sebab, dia akan berpisah dengan Napoli di akhir musim ini.

Pasalnya, Gattuso berseteru dengan bos Partenopei, Aurelio De Laurentiis. Padahal, prestasi juru taktik 43 tahun itu tak buruk-buruk amat.

Menurut laporan Tuttosport yang dikutip Football Italia, kabar ini bukan sekadar rumor belaka. Nama Gattuso benar-benar dimasukkan sebagai pengganti Pirlo di musim depan.

Hanya saja, Juventus tak sendirian dalam mengejar tanda tangannya. Fiorentina juga mengincar jasa pelatih bertubuh gempal tersebut.

Saat ini, La Vecchia Signora tengah berjuang menembus zona Liga Champions. Mereka saat ini terlempar ke posisi lima dengan 75 poin. Selisih satu poin dari Milan yang berada satu strip di atasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya