6 Fakta Mengerikan Juventus dan Ronaldo Usai Terkam Crotone

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol bersejarahnya
Sumber :
  • Daily Mail

VIVA – Juventus kembali tampil sangar dalam lanjutan Serie A. Bianconeri menerkam Crotone tiga gol tanpa balas di Allianz Stadium, dini hari tadi.

Paul Pogba Bisa Ngomong Bahasa Indonesia Berkat IShowSpeed: Minggir Lu Miskin

Juventus semakin menipiskan jarak dengan Inter dan AC Milan setelah berhasil mengalahkan Crotone di Allianz Stadium, dini hari tadi. Cristiano Ronaldo kembali jadi pahlawan dengan torehan brace-nya ke gawang lawan.

Satu gol lagi diciptakan Weston McKennie yang melengkapi kemenangan Bianconeri jadi 3-0. Tambahan tiga angka membuat Juventus mengoleksi 45 poin.

1 Poin yang Dibawa Juventus dari Markas Lille Sudah Cukup Membuat Motta Merasa Puas

Koleksi poin tersebut membuat Juventus menempati posisi ketiga klasemen sementara dan menebar ancaman pada Inter Milan dan AC Milan yang berada di atas mereka dengan selisih delapan dan empat poin.

Berikut sejumlah fakta mengerikan Juventus yang hadir usai membungkam Crotone, dikutip Opta:

Juventus Mau Panggil Pulang, Pemainnya Masih Nyaman Jadi Pinjaman

1. Juventus menunjukkan respons positif setelah ditumbangkan Napoli pada pekan sebelumnya. Mereka mulai menemukan konsistensi dengan hanya sekali kehilangan poin dari lima laga terakhirnya di Serie A.

2. Tambahan dua gol dari laga ini membuat Ronaldo kembali menyalip Romelu Lukaku dalam perebutan top skor. Saat ini, bomber asal Portugal mengoleksi 18 gol. Unggul satu dari Lukaku.

3. Kemenangan atas Crotone tak hanya memberi tiga poin bagi Juventus. Hasil positif ini juga jadi kado lantaran ini adalah laga ke-250 mereka di Allianz Stadium di semua kompetisi.

4. Crotone adalah tim ke-78 yang Ronaldo bobol di lima liga top Eropa. Hanya Zlatan Ibrahimovic yang mengoyak gawang lawan lebih banyak dari Ronaldo sejak 2000 (79).

5. Ronaldo juga tampil sangar dengan membobol gawang seluruh kontestan yang saat ini berlaga di Serie A.

6. McKennie jadi pemain Amerika Serikat terbaik dalam urusan mencetak gol di Serie A. Sejauh ini, dia sudah mengoleksi empat gol, melewati torehan Michael Bradley yang mencetak tiga gol.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya