Gila, Inter Milan dan Roma Mau Tukar Guling Dzeko dan Sanchez

Pemain Inter Milan, Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez (kanan)
Sumber :
  • instagram.com/inter

VIVA – Kejutan hadir dari dua kontestan calon peraih Scudetto Serie A. Mereka adalah Inter Milan dan AS Roma.

Inter Milan Mengerikan! Puncaki Klasemen Liga Champions Tanpa Kebobolan, Inzaghi: Ini Menyenangkan

Kedua klub tersebut dilaporkan terlibat dalam rencana pertukaran pemain. Tak tanggung-tanggung, pemain yang bakal ditumbalkan adalah Edin Dzeko dan Alexis Sanchez.

Giallorossi memiliki alasan kuat untuk mendepak Dzeko. Pasalnya, sang pemain diketahui bersitegang dengan sang pelatih, Paulo Fonseca.

Daftar Pemain Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024 Dirilis, Warganet: New Generation

Imbasnya, eks Manchester City itu diasingkan dari skuad dan bakal segera dilepas di bursa transfer musim dingin ini.

La Beneamata memang sudah lama mengincar pemain asal Bosnia-Herzegovina. Bahkan, Inter coba mendapatkannya pada musim panas lalu, namun gagal.

Kevin Diks Dikabarkan Absen Melawan Arab Saudi, Netizen: Terlalu Banyak Rintangan Dihadapi Timnas

Penyerang AS Roma, Edin Dzeko, merayakan gol

Photo :
  • Instagram/@officialasroma

Sementara, Inter juga sudah mulai gerah dengan performa Sanchez yang masih tampil inkonsisten. Sejauh ini, penyerang asal Chile itu baru melesakkan dua gol dari 16 laga.

Rencana ini tampaknya sudah sangat serius lantaran Direktur Inter, Piero Ausilio, sudah menemui Direktur Roma, Tiago Pinto, di salah satu hotel di kawasan Milan.

Salah satu inti dari pertemuan tersebut adalah pertukaran pemain. Di mana Inter menyerahkan Sanchez. Sementara, Roma memberikan Dzeko.

Durasi pertukaran ini hanya berjalan hingga akhir musim. Namun, belum dibicarakan lebih lanjut mengenai opsi permanen.

Satu hal yang jadi pengganjal hanyalah biaya gaji Dzeko yang terbilang tinggi bagi Inter. Dzeko dan Sanchez sejatinya sama-sama mendapatkan bayaran sekitar 7,5 juta euro per musim. Namun, gaji Sanchez mendapat potongan pajak lantaran baru direkrut dari Manchester United.

Jadi, terdapat selisih sebanyak 3 juta euro antara bayaran Dzeko dan Sanchez. Tapi, dikutip Football Italia, masalah ini bisa selesai bila Inter mau menyertakan Andrea Pinamonti dalam kesepakatan ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya