Sarri Percaya Masa Depannya Tak Bergantung pada Hasil Liga Champions
- Bleacher Report
VIVA – Masa depan Maurizio Sarri di Juventus kembali terusik. Kabarnya Sarri akan disingkirkan dari Bianconeri.
Meski Sarri berhasil membawa Juventus untuk mempertahankan gelar Scudetto. Ini sekaligus menjadi Scudetto kesembilan secara beruntun bagi skuat Juventus.
Sarri sendiri masih memiliki peluang untuk membawa Juventus meraih gelar yaitu di Liga Champions. Juventus lolos ke babak 16 besar dan bertemu Lyon.
Pada leg pertama yang digelar pada, Februari lalu Juventus kalah 0-1 atas Lyon. Leg kedua akan berlangsung, Sabtu, 8 Agustus 2020 dini hari WIB.
Sarri percaya apapun hasilnya di Liga Champions tersebut tidak akan mempengaruhi masa depannya di Allianz Stadium.
"Saya pikir masa depan saya tidak bergantung pada pertandingan ini," kata Sarri dikutip dari BBC.
"Cara berpikir seperti ini akan membuat direktur klub seperti seorang amatir. Saya pikir saya berurusan dengan direktur tingkat tinggi, merekalah yang memutuskan saya melanjutkan atau tidak. Jadi tidak bergantung pada satu pertandingan saja," tambahnya.
Baca juga:
8 Tim yang Lolos ke Perempatfinal Liga Europa