Rencana Mengejutkan Pelatih Juventus di Pekan Terakhir Serie A
- juventus.com
VIVA – Bertandang ke markas Cagliari, Juventus menelan kekalahan. Bermain di Sardegna Arena, Kamis, 30 Juli 2020 dini hari, Cagliari meraih kemenangan 2-0 atas Juventus.
Juventus pun masih harus menjalani satu pertandingan Serie A lagi, sebelum mereka berlaga di Liga Champions. Bianconeri masih memiliki laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Lyon, yang akan berlangsung pada Agustus mendatang.
Pelatih Juventus, Maurizio Sarri pun berencana melakukan perbuahan besar-besaran saat melawan AS Roma di pekan terakhir Serie A. Sarri berpikir akan menurunkan banyak pemain U-23 Juventus, demi persiapan di Liga Champions.
Apalagi di leg pertama, Juventus kalah 0-1 dari Lyon. Agar lolos di perempatfinal, kemenangan menjadi harga mati Bianconeroi.
Pertandingan leg kedua babak 16 besar akan digelar sepekan setelah Juventus menyelesaikan pertandigan terakhir di Serie A.
"Masalahnya kita adalah satu-satunya di Eropa yang harus bermain lima kali dalam 12 hari," kata Sarri dikutip dari Sportkeeda.
"Kita lihat perkembangan nanti, dan apakah perlu menurunkan pemain U-23 saat melawan Roma. Hal ini agar para pemain mendapatkan istirahat yang cukup," tambahnya.
Juventus sudah memastikan gelar juara Serie A musim 2019/2020, saat mengalahkan Sampdoria, 2-0, 27 Juli lalu. Scudetto tersebut merupakan kesembilan kali Juventus secara beruntun.
Baca juga:
Komentar Ibrahimovic Usai Catatkan 2 Rekor
Alexis Sanchez Harus Rela Potong Gaji, Agar Tetap di Inter
Ronaldo Melempem, Juventus Babak Belur Lawan Cagliari