Messi ke Inter Milan, Mengapa Tidak?

Bintang Barcelona, Lionel Messi
Sumber :
  • Twitter: @BarcelonaUniversal

VIVA – Lionel Messi merasa kesal dengan Barcelona. Pemain internasional Argentina ini kecewa karena Blaugrana gagal mempertahankan gelar LaLiga.

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

Yang membuat Messi tambah kesal, gelar direbut oleh rival abadi, Real Madrid. Gelar top skorer LaLiga pun sampai tak berarti apa-apa.

(Baca juga: Messi Masih Sakit Hati, Gelar Raja Gol LaLiga Tak Berarti)

Gol Menit Akhir Bayer Leverkusen Membuat Inter Milan Kecewa

Hal ini berimbas mengenai masa depan Lionel Messi. Bahkan, rumor lama menuju Inter Milan kembali berhembus.

Hasil Lengkap: Manchester United 'Ngelawak' Lagi, Real Madrid Pesta Gol

Kabar Messi ke Inter Milan muncul di halaman depan surat kabar Italia, Gazzetta dello Sport (GdS). "Inter-Messi, kenapa tidak?" tulis harian tersebut.

Rumor ini kembali panas usai ayah Messi, Jorge membeli apartemen di Milan. Dia akan pindah ke Milan pada Agustus 2020 mendatang.

Sebenarnya, tujuan Jorge membeli rumah masih simpang siur. Apa benar ada hubungannya dengan transfer Messi atau hanya karena urusan bisnis.

Yang jelas, kabar ini kembali ramai di media sosial. Fans Inter kembali bermimpi bisa mendapatkan jasa peraih enam Ballon d'Or tersebut.

(Baca juga: Jadwal Siaran Langsung: AC Milan Vs Atalanta, PSG Tampil di Final)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya