Auman 'Singa' Ibrahimovic Bikin AC Milan Melaju Kencang

Bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic rayakan gol bersama rekan-rekannya.
Sumber :
  • twitter.com/acmilan

VIVA – AC Milan melanjutkan tren positif mereka usai restart Serie A. Rossoneri menggasak Parma 3-1 di San Siro, Kamis dini hari WIB, 16 Juli 2020.

Parma Promosi ke Serie A, Klub Milik Orang Kaya Indonesia Menyusul?

Milan harus tertinggal lebih dulu di menit 44, lewat gol Jasmin Kurtic. Tim tuan rumah membalikkan kedudukan lewat gol-gol Franck Kessie (55'), Alessio Romagnoli (59'), dan Hakan Calhanoglu (77').

Pelatih Milan, Stefano Pioli memuji peran Zlatan Ibrahimovic. Meski tak mencetak gol, pemain 38 tahun ini dianggap sebagai inspirasi kebangkitan Rossoneri.

Gianluigi Buffon Menyerah

"Dia (Ibra) menunjukkan penampilan maksimal untuk dirinya sendiri dan lebih dari yang lain. Dia tahu bahwa tim sedang berkembang dan memberikan yang terbaik, kemudian dia menjadi singa di lapangan," kata Pioli pada Sky Sport Italia.

"Dia menjadi sangat marah, terkadang tak terkendali. Tapi, dia tahu apa yang dibuatnya. Kemarahannya positif, itu adalah tekad yang membuat kami berkembang. Kekuatan mental tim ini meningkat, kami sadar akan kualitas kami," jelasnya.

Buffon Mulai Serius Ingin Pensiun

Milan terus menjaga asa tampil di Liga Europa musim depan. Mereka bercokol di peringkat 7 Serie A dengan 53 poin dari 33 laga.

Baca juga:
Calhanoglu Gemilang, Milan Tenggelamkan Parma
Milan Libas Juve, Si Jangkung Mulai Bertingkah Bagai Dewa
Ibrahimovic Buka Suara soal Masa Depannya di AC Milan

Zion Suzuki, Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Komentar Zion Suzuki usai Gagalkan Peluang Emas Ragnar Oratmangoen

Kiper Timnas Jepang, Zion Suzuki buka suara setelah menggagalkan peluang emas pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen di matchday kelima Kualifikasi Piala Dunia 2026

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024