Kaki Kanan Paulo Dybala Penentu Kemenangan Juventus
- Bleacher Report
VIVA – Paulo Dybala menjadi penentu kemenangan Juventus saat menjamu AC Milan di Allianz Stadium, Senin 11 November 2019 dini hari WIB dalam lanjutan Serie A. Si Nyonya Tua menang tipis 1-0 berkat gol yang tercipta pada menit 77.
Dybala menjadi pemain pengganti pada pertandingan ini. Dia masuk pada menit 55 menggantikan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.
Tendangan kaki kanan Dybala melesat mulus ke dalam gawang Milan yang dikawal Gianluigi Donnarumma. Tambahan tiga angka membuat Juventus kini bertengger di puncak klasemen sementara Serie A.
"Saya pikir, kemenangan ini menjadi penting bagi semua orang, terlepas dari siapa yang mencetak gol. Ini bukan permainan terbaik kami, tapi kami harus menang dengan cara apapun," ujar Dybala, dikutip dari Football Italia.
Terkait dengan tendangan kaki kanannya yang menjadi gol, pemain asal Argentina itu menilai memang takkan disangka-sangka oleh publik. Sebab selama ini dia selalu mengandalkan kaki kiri untuk melepaskan tendangan keras.
"Tidak ada yang mengharapkan saya untuk mencetak gol dengan kaki kanan. Di situlah bola mendarat dan saya harus mengambil keputusan. Untungnya berjalan dengan baik," imbuhnya.
Menurut Dybala, melawan Milan bukanlah hal mudah. Memang mereka belum menemukan performa terbaik musim ini, tapi skuat asuhan Stefano Pioli amat berbahaya.
"Milan belum memulai musim ini dengan baik. Tapi, mereka adalah Milan. Tim yang hebat dengan pemain yang berkualitas," tutur Dybala.