8 Fakta Menarik Jelang Arsenal Vs West Ham

Duel West Ham United vs Arsenal
Sumber :
  • REUTERS/David Klein

VIVA – Arsenal akan menjamu sesama tim London, West Ham United, di perempat final Piala Liga. Laga ini berlangsung di Emirates Stadium, Rabu dini hari WIB, 20 Desember 2017.

Loyalitas Saka kepada Timnas Inggris Diragukan, Arteta Kasih Pembelaan

Menariknya, pertengahan pekan lalu, kedua tim baru saja bertemu di Premier League. Skor imbang 0-0 mengakhiri laga di London Stadium, 14 Desember 2017.

Berikut 8 fakta menarik jelang Arsenal vs West Ham, seperti dilansir Sky Sports:

Senjata Andalan Arsenal Telah Kembali

1. Ini merupakan pertemuan ketiga antara Arsenal dan West Ham di Piaal Liga. West Ham meraih kemenangan di babak 3 pada Oktober 1966. Arsenal menang di perempat final pada Januari 1998.

2. Pemenang duel West Ham melawan Arsenal sebelumnya di Piala Liga, selalu mentok di babak semifinal.

Dinilai Terlalu Maksa Mainkan Cole Palmer saat Lawan Arsenal, Manajer Chelsea Punya Pembelaan

3. West Ham merupakan tim pertama yang mengalahkan Arsenal di Emirates di partai kompetitif, pada April 2007. Namun, sejak saat itu, The Hammers kalah tujuh kali dalam sembilan kunjungan terakhir ke Emirates (menang 1, imbang 1). Arsenal unggul agregat 19-4.

4. Arsenal selalu kalah dalam empat laga kandang terakhir di Piala Liga, melawan sesama tim Premier League. Musim lalu, The Gunners kalah 0-2 dari Southampton di Emirates, di babak perempat final.

5. West Ham berpeluang menembus semifinal untuk kedua kali dalam lima musim terakhir. Dalam 23 kesempatan sebelumnya, mereka hanya sekali lolos ke semifinal.

6. Meski sempat dua kali menembus final, Piala Liga merupakan satu-satunya gelar domestik yang belum diraih Arsene Wenger bersama Arsenal.  Ini merupakan perempat final ke-14 Wenger di Piala Liga. Dalam 13 kesempatan sebelumnya, 6 kali Wenger membawa The Gunners ke semifinal.

7. Eddie Nketiah mencetak dua gol ke gawang Norwich City, saat Arsenal menang 2-1 di babak sebelumnya. Dia menjadi pemain Arsenal pertama yang sukses mencetak gol, yang lahir setelah Wenger menjadi manajer Arsenal.

8. Pemain West Ham, Andre Ayew sukses mencetak 3 gol dan 1 assist di Piala Liga musim ini. Dia menjadi pemain yang terlibat dalam gol paling banyak di Piala Liga.

Pemain Manchester City Erling Haaland jebol gawang Feyenoord

Hasil Lengkap Liga Champions: Man City Buang Keunggulan 3 Gol, Bayern Bekuk PSG, Arsenal Menang Telak

Berikut hasil lengkap matchday 5 Liga Champions yang baru digelar semalam, Selasa hingga Rabu dini hari WIB, 27 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024