FIFA Tolak Banding Adrien Silva, Leicester Ajukan ke CAS
- REUTERS/Sergei Karpukhin
VIVA.co.id – Leicester City harus bersabar untuk bisa memainkan gelandang, Adrien Silva. Hal itu karena banding Leicester ditolak FIFA, sehingga Silva baru bisa bermain pada Januari 2018 mendatang.
Leicester membeli pemain internasional Portugal tersebut pada bursa musim panas lalu dari Sporting Lisbon dengan nilai Rp386 miliar. Proses pengurusan dokumen dan transfer dilakukan pada 31 Agustus menjelang ditutupnya bursa transfer musim panas.Â
Leicester kemudian mengurus pendaftaran Silva ke FIFA. Namun ditolak karena pengurusan tersebut terlambat 14 detik.Â
"Kami mengumumkan keputusan Komite Status Pemain: Menolak permintaan FA (asosiasi sepakbola Inggris) untuk menerbitkan Sertifikat Transfer Internasional (ITC) atas nama Adrien Silva, dan mendaftarkan pemain ke klub saat ini, Leicester City," kata pernyataan resmi FIFA, dikutip dari Foxsport.Â
Mengetahui keputusan tersebut, Leicester kecewa. Mereka pun berencana melakukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).Â
"Kami tidak dapat menyembunyikan kekecewaan kami atau keputusan atas pemain dan konsekuensi yang ditimbulkan meski hanya jangka pendek," kata pertanyaan resmi klub.Â
"Klub memutuskan untuk mengajukan banding ke CAS," tambahnya.Â
Â